Wakil Bupati Manokwari Tinjau Pembuatan Pabrik Penggilingan Tepung Tapioka

MANOKWARI- Wakil Bupati Manokwari, Edi Budoyo meninjau langsung badan usaha milik desa (Bumdes) kampung Udapi Hilir SP 4 Prafi, yang membuat penggilingan tepung tapioka.

Dalam tinjauan itu, wakil bupati Manokwari pun memberikan apresiasi besar, karena pabrik tepung tapioka yang dikerjakan oleh masyarakat Udapi Hilir, tanpa adanya bantuan dari luar dan hanya memanfatkan bahan-bahan bekas yang tidak lagi digunakan.

“saya berharap kedepan pemerintah daerah bersama pihak dewan bisa mendorong bumdes milik masyarakat udapi hilir, apalagi saat ini masih ada kekurangan seperti gudang penampungan yang belum ada.” Sebut Edi Budoyo.

Sementara itu, Manajer bumdes Bangun Asanyar Kampung Udapi Hilir, Sukatno mengatakan, awalnya pembangunan pabrik penggilingan tepung tapioka ini, berawal dari Dinas Pemberdayaan masyarakat kampung, yang mewajibkkan setiap kampung harus memiliki bumdes, dari situlah ia bersama warga Udapi Hilir berusaha melihat potensi yang bisa dikembangkan di kampung mereka, salah satunya Singkong.

Baca Juga :   Buka Rakerda, Budoyo Ajak Kader PKS Menginspirasi Program Kerja Organisasi yang Relevan Dengan Kebutuhan Generasi

“Dengan adanya penggilingan tepung tapioka ini, maka tidak langsung masyarakat bisa merasakan dampak dari dana desa, karena masyarakat bisa menjual hasil kebunnya ke bumdes dan merekapun bisa meningkatkan perekonomian keluarga.” Ucap sukatno.

Diketahui Peresmian bumdes Bangun Asanyar Kampung Udapi Hilir direncanakan akan berlangsung pada 27 Februari mendatang. Sedangkan pembangunannya bersumber dari dana desa tahun 2016 hingga 2019 yang mencapai 300 Juta Rupiah. (QZ)

Pos terkait