Di Papua Barat ,Dua Warga Dinyatakan Positif Corona, Anak Meninggal Dunia, Ibu Sedang Dirawat Di Sorong

MANOKWARI-Dua warga Papua Barat dinyatakan positif virus corona atau Covid19, dua warga tersebut merupakan Ibu dan anak yang saat ini sedang di rawat di Rumah Sakit yang ada di Kota Sorong.

Hal ini dibenarkan Juru Bicara Tim Covid19 dr. Arnoldus Tiniap saat menggelar jumpa pers Jumat 27 Maret 2020 di Manokwari.

“Ia dari hasil yang kami terima terdapat 2 Warga positif virus corona, satu diantaranya sudah meninggal kemarin (Anak) sementara ibunya kini di rawat di ruang isolasi rumah sakit di Sorong” katanya.

Menurut Ardoldus berdasarkan riwayat perjalanan salah satu diantaranya baru pulang dari umroh kemudian singgah di Makassar, mereka merupakan warga Sorong.

“Mereka memang warga kota Sorong, cuma riwayat perjalanan dari Makassar” jelasnya. (AD)

Baca Juga :   Gubernur  Kukuhkan Pengurus  IKT Papua Barat

Pos terkait