Solat Idul Adha 1443 Hijriyah, Pemda Haltim Sumbang 10 Ekor Sapi

HALTIM,Kabartimur.Com – Pemerintah Kabupaten Halmahera Timur (Haltim) Provinsi Maluku Utara (Malut), melalui bagian Kesejahteraan masyarakat (Kesra) telah menyiapkan 10 ekor Sapi untuk dikurbankan pada Idul Adha 1443 Hijriah tahun 2022.

Kepala Bagian Kesra Muhammad Abdullah dikonfirmasi mengatakan Pemda Haltim telah menyiapkan 10 ekor sapi untuk dikorbankan pada idul Adha tahun ini.

Bacaan Lainnya

“10 ekor sapi yang akan disiapkan oleh Pemda Haltim melalui Bagian Kesra atau total angaran yang disiapkan yakni Rp 120 juta,” Ujar Abdullah saat ditemui, Selasa (28/06/2022) di ruangan kerjanya.

Dikatakannya, untuk Pembagian 10 ekor sapi yang akan dikorbankan pada idul adha tersebut belum mesjidnya belum ditentukan.

Baca Juga :   Bupati Haltim Meletakkan Batu Pertama Pembangunan Gedung Gereja Kibaid Desa Sailal

“Nanti kita konsultasikan ke Pimpinan (Bupati) untuk Pembagian 10 ekor sapi tersebut. Di mesjid manakah yang akan disumbangkan,” Tuturnya.

Sementara untuk sumbangan korban dari pihak-pihak perusahaan sampai saat ini belum diterima.
“Biasanya pada tahun-tahun sebelumnya itu, kalau ada perusahaan yang ini menyumbangkan sapi untuk dikorbankan maka kita akan dikonfirmasi” imbuhnya.

Untuk fokus solat Ied Pemda Haltim sendiri belum menentukan tempatnya dimana.
“Soal tempat solat idul adha tahun ini nanti kita akan konsultasikan ke Pimpinan baru ditetapkan dimana tempatnya,” jelasnya.
(Red/Ruslan)

Pos terkait