Nasrul Anas Qori Asal Halmahera Utara,Juara l Tilawatil Qur’an Putra Tingkat Anak Anak

HALTIM,Kabartimur.Com – Pelaksanaan STQH Ke XXVII yang dihelat di Kota Maba Halmahera Timur (Haltim) resmi di tutup pada Senin malam (19/06/2023) oleh Sekretaris Daerah Propinsi Maluku Utara Samsudin Kadir.

Dalam kegiatan penutupan tersebut salah satu yang menyita perhatian adalah sosok Nasrul Anas, peraih juara 1 Tilawah til Qur’an putra tingkat anak anak perwakilan dari Halmahera Utara.

Pria kelahiran desa Peleri kecamatan Malifut Halmahera Utara itu, berhasil menyisikan sejumlah peserta lain dari 9 kabupaten kota yang ikut dalam kompetisi tilawah tingkat anak anak.

Nasrul di wawancarai awak media pasca pemberian hadiah mengaku bangga atas capaiannya sebagai Qori terbaik tingkat anak anak pada STQH tahun 2023.

Nasrul mengaku sudah sejak SD mengeluh dunia Tilawah tingkat anak anak, dimana dengan usaha dan latihan yang rutin dirinya berhasil meraih juara pada Iven STQH tahun 2023.
” Saya sudah lama ikut kegiatan kegiatan STQH, dan baru kali ini meraih juara 1 pada STQ di Haltim ini, sebelumnya pernah meraih harapan 3 dalam STQ tahun lalu,” Ujarnya.

Baca Juga :   RSUD Kota Maba Haltim Gelar Bimbingan Akreditasi

Kata dia, dalam ajang STQ maupun MTQ, dirinya sudah mengikuti sebanyak 4 kali namun hasilnya baru 1 kali menjadi harapan 1 dan baru kali pertama meraih juara 1 pada tahun 2023.
” Sudah 4 kali saya ikut, tetapi baru kali ini juara 1 qori tingkat anak anak,” ungkap Nasrul.

Selain menjadi juara, Nasrun sendiri tercatat sebagai peserta dengan usia paling muda dikelasnya dimana saat ini dirinya baru menginjak usia 12 tahun dan duduk di bangku kelas satu SMP.
” Sekarang baru SMP kelas 1, saya berasal dari Desa Peleri Kecamatan Malifut, Halut,” singkat dia.

Nasrul dalam kesiapannya menghadapi kompetensi pada tingkat nasional mewakili Maluku Utara nanti pada STQ Nasinonal di Jambi nanti, Nasrul mengaku akan terus belajar agar bisa bersaing pada level nasional untuk mengharumkan nama besar Maluku Utara dan Halmahera Utara pada kanca nasional.
” Saya sudah siap untuk ikut kompetisi di STQ Nasional mewakili Maluku Utara nanti, saya akan terus belajar karena kompetisi semakin besar nanti,” Katanya.

Baca Juga :   Demokrat Haltim Ancam Polisikan Oknum Yang Mencatut Nama DPC Demokrat Haltim DI KLB Deli Serdang

Ditanyai cita citanya kedepan dibidang Tilawatil Qur’an, Nasrul berharap kedepan bisa menjadi Qori terbaik mengikuti jejak para Qori Nasional maupun internasional seperti Syamsuri Firdaus.
” Cita cita saya bisa menjadi seperi

Sementara itu, Guru pendamping Asnawiya mengaku sangat bengga dengan capaian anak didiknya tersebut, Asnawiya mengaku sejak awal Nasul memiliki potensi besar membawa nama besar Halmahera Utara di tingkat provinsi Maluku Utara bahkan nasional.
” Memang dari sekian anak anak yang ikut memang Nasul yang paling potensial, makanya sedari awal kami sangat optimis,” ujarnya seraya mengaku anak anak lain juga memiliki potensi yang perlu di asah.

Asnawiya Badar, menambahkan, untuk kesiapan menjelang STQH Nasional, dirinya mengaku akan mempersiapkan Nasrul sebaik mungkin dalam mewakili Maluku Utara di ajang Nasional nanti.
” Kita akan terus melatih Nasrul agar dalam STQH Nasional nanti, insya Allah dengan belajar dan latihan rutin kita optimis Nasrul akan mengharumkan nama besar Maluku Utara di tingkat Nasional nantinya,” pungkas Asnawiyah.
(Red/Ruslan).

Baca Juga :   DISBUDPAR Haltim Usulkan Bahasa Daerah Dimasukan Dalam kurikulum Pembelajaran

Pos terkait