Ramah Tamah Bersama Warga Sogun, Bupati Manokwari Sampaikan Komitmen Akan Menjawab Aspirasi

MANOKWARI- Warga Sogun Permai l, ll dan V menggelar ramah tamah bersama bupati dan wakil bupati Manokwari yang dilaksanakan di halaman pos kamling Sogun permai 1 Sabtu, (14/8/2021).

Kegiatan ramah tamah tersebut merupakan ungkapan syukur warga Sogun bersama bupati dan wakil bupati yang telah terpilih dalam kontes pilkada serentak 2020 tahun lalu.

Ketua RT 03 Geisler Otto Sobuber dalam penyampaiannya mengatakan bahwa kegiatan ramah tamah ini dilaksanakan dan hanya dihadiri beberapa perwakilan dari masing-masing RT dan warga yang jumlahnya tidak melebihi 50 orang mengingat saat ini masih dalam masa pandemi sehingga ada pembatasan warga untuk berkumpul.

Mewakili warga, Sobuber mengungkapkan sejumlah aspirasi warga yang menjadi pergumulan dan berharap pemerintah daerah kabupaten Manokwari dibawah kepemimpinan HEBO bisa menjawab dan merealisasikan aspirasi tersebut.

Sobuber menyebut bahwa aspirasi tersebut sebelumnya sudah disampaikan warga sewaktu pasangan HEBO maju bertarung dalam pilkada serentak dan warga Sogun berhasil memenangkan HEBO dengan kemenangan 90 persen.

Baca Juga :   Ghatering Badan Usaha dan Media Bersama BPJS Kesehatan Diharapkan Mampu Memberikan Masukan Strategis Terhadap Bahan Evaluasi dan Perbaikan kinerja BPJS

Adapun sejumlah aspirasi yang disampaikan yakni terkait dengan pengecoran jalan lingkungan, ketersediaan air minum dan penampungan air, penerangan lampu jalan mulai dari belakang kantor bupati menuju perumahan sogun sekitar 52 titik dan bangunan posyandu.

Pihaknya berharap melalui pertemuan ini bersama dengan perwakilan dari masing-masing RT, aspirasi warga bisa dijawab dan bisa terealisasi sesuai dengan harapan warga.

Menanggapi aspirasi tersebut, bupati Manokwari, Hermus Indou menyampaikan bahwa dirinya bersama wakil bupati akan berkomitmen untuk menjawab aspirasi tersebut dalam masa kepemimpinan, untuk itu juga pihaknya berharap dukungan dari DPRD untuk mengawal aspirasi dan secara bertahap akan dipenuhi.

Bupati menjelaskan, Pembangunan Jalan lingkungan tahun depan pemerintah akan melakukan pengaspalan, sementara kebutuhan air bersih, Pemda akan berkerja sama dengan pihak balai dan sementara waktu pemerintah akan mengoptimalkan sumur bor dimana akan dibangun bak penampungan sembari menunggu suplai dari sumber mata air.Sedangkan untuk penerangan lampu jalan akan segera dipasang dan tempat posyandu juga segera diupayakan untuk dibangun.

Baca Juga :   Demo KPU Wondama, Massa Tuntut Pelantikan Pasangan Mambor-Andi Dilakukan Bulan Ini

Didepan warga, bupati menyampaikan rasa terimah kasih atas dukungan dalam pilkada serentak lalu dan mengajak warga untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan serta membutuhkan dukungan dari seluruh elemen masyarakat dalam mensukseskan pembangunan di kabupaten Manokwari kearah yang lebih baik.

“Saya bukan siapa-siapa bersama Edi Budoyo yang diberikan mandat oleh Tuhan, Negara dan rakyat, tanpa rakyat, tanpa Tuhan kami tidak bisa menerima mandat ini. Sehingga dukungan semua warga sangat diharapkan sampai akhir masa jabatan kami” kata Bupati.

Dirinya mengungkapkan bahwa dalam masa kepemimpinan banyak aspirasi yang terpenuhi dan tidak terpenuhi namun kesempurnaan itu hanya milik Tuhan,

Senada, Wakil bupati Edi Budoyo dalam penyampaiannya mengatakan, aspirasi yang disampaikan oleh ketua RT akan menjadi perhatian pemerintah.

“Tahun depan kita akan programkan dan Kita usulkan ke provinsi dan jika tidak bisa diakomodir, tetap akan menjadi perhatian serius oleh Pemda dimana usulan tersebut merupakan suara hati rakyat” kata Budoyo.

Baca Juga :   Bupati: FJPI Diharapkan Sebagai Pemersatu Media, Pers, dan Mitra Pemerintah

Sementara itu, salah satu anggota DPRD kabupaten Manokwari dari daerah Perwakilan lll , Orpa Tandiseno menyampaikan bahwa aspirasi tersebut sudah usulkan di APBD 2022 dan akan dilakukan secara bertahap.

“Jika ada perubahan kita lakukan step by step karena dalam kondisi pengusulan kita siapkan sesuai dengan kemampuan anggaran daerah yang kita Kelolah karena saat ini dana banyak direfocusing untuk penanganan covid19.Sebagai pemerintah akan berusaha memenuhi apa yang masyarakat minta namun permintaan tersebut akan di kondisikan dengan kemampuan anggaran yang ada” tandas OrpaTandiseno.(R)

Pos terkait