Jokowi Bawa Menteri Perhubungan & PUPR Untuk Lihat Infrastruktur di Pegaf

MANOKWARI- Presiden RI, Joko Widodo melakukan lawatan pertama pasca dilantik dengan mengunjungi sejumlah daerah di bagian Timur Indonesia. Salah satu yang dikunjungi adalah Kabupaten Pegunungan Arfak (Pegaf) yang berada di Papua Barat, Minggu (27/10/2019)

Jokowi tiba di Bandara Rendani Manokwari sekitar pukul 09.00 WIT. Ia didamping ibu negara, Iriana Joko Widodo dan sejumlah menteri seperti Menteri Perhubungan Budi Karya dan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono.

“Kunjungan ke Papua dan Papua Barat ini merupakan perdana sejak dilantik kemarin. Ini membuktikan bahwa presiden konsen terhadap masalah infrastruktur baik jalan maupun pembangunan lain di Papua dan Papua Barat,” kata Juru Bicara Istana Negara, Fadjrol Rahman saat ditemui wartawan di Manokwari.

Fadjroel menambahkan, kehadiran Jokowi di Pegunungan Arfak selain melihat secara dekat kondisi daerah, juga memantau pembangunan infrastruktur.

Baca Juga :   Babinsa Beri Pendampingan Pada Petani Sayuran di Kampung Gimbay

“Beliau serius terhadap pembangunan infrastruktur makanya dalam kunjungan ini diikutsertakan Menteri Perhubungan dan Menteri PUPR,” ujarnya.

Setelah tiba di Bandara Rendani Manokwari rombongan Presiden langsung menuju Kabupaten Pegunungan Arfak mengguanakn helikopter milik Polri dan TNI yang sudah disiapkan. (AD)

Pos terkait