Akibat Angin Kencang, Sejumlah Fasilitas Publik Rusak

HALTIM,KABARTIMUR – Akibat Angin kencang sejumlah Pohon Tumbang dan fasilitas publik di Kabupaten Halmahera Timur (Haltim) Provinsi Maluku Utara (Malut ) mengalami kerusakan pada Malam Rabu 21:55 wit.

Tim dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Halmahera Timur kini tengah turun mengidentifikasi langsung lokasi pohon Tumbang dan fasilitas publik yang terkena bencana itu.

Kepala Pelaksana BPBD Haltim Abubakar A Radjak menyebutkan, dampak angin kencang ini mengakibatkan pohon Tumbang di wilayah pantai Soagimalaha, pagar beberapa rumah warga pesisir pantai Maba Sangadji yang terbuat dari kayu ambruk dan juga stadion karpet merah yang juga merupakan Kantor Dinas Pemuda dan Olahraga mengalami ambruk di bagian atap.

Lanjut dia, Dinihari pukul 00.35 WIT, Tim BPBD Haltim masih melakukan tinjauan lapangan akibat dampak kerusakan dan belum bisa memastikan kerugian akibat Fenomena Angin Kencang tersebut hingga kini belum bisa ditaksir kerugian akibat bencana tersebut.

Baca Juga :   Kali Gwonle di Halmahera Tengah Meluap, Sejumlah Warga Terjebak

“Tim dari BPBD Haltim saat ini masih melakukan indentifikasi pendataan langsung ke setiap lokasi yang terkena bencana guna memastikan jenis kerusakan” ujarnya

Lebih lanjut Abubakar, menghimbau warga agar tetap waspada terkait cuaca ekstrim ini. Pasalnya kondisi cuaca masih sulit diprediksi. Warga juga diharapkan memotong pohon yang berada di sekitar rumah untuk menghindari pohon tumbang dan menimpa rumah.
(RH/RED)

Pos terkait