Pawai Kemenangan ‘Sehati’ Diadang Aparat Kepolisian

SINJAI Kabartimur–Mantan Bupati dua periode Kabupaten Sinjai Andi Rudiyanto Asapa Rabu malam (26/6) sempat bersitegang dengan Kapolres Sinjai AKBP Ardiansyah lantaran massa Paslon Andi Setogadhista Asapa dan Andi Kartini yang akan melakukan pawai kemenangan usai menerima hasil quick cout dari lembaga survey CRC diadang oleh petugas kepolisian.
Peristiwa yang sempat viral dimedsos ini, menjadi perhatian serius warga Sinjai. Kapolres Sinjai AKBP Ardiansyah yang dikonfirmasi membenarkan peristiwa itu. Menurut Ardiansyah, pihaknya hanya melaksanakan tugas menjaga keamanan Sinjai.
“Tidak ada tendensi apa apa kami hanya menjalankan tugas pengamanan. Dan itu berlaku bagi semua,”jelas AKBP Ardiansyah dibalik telepon. Dia juga menampik adanya tudingan polisi tidak netral.
Sementara itu pengamat politik Luqman Irwan menyayangkan insiden terebut. Menurut dia seharusnya semua pihak menahan diri sampai ada keputusan resmi dari KPU.
“Selama ini warga Sinjai dikenal dengan semboyan sipakatau sipakalebbi sipakatuwo, falsafah ini harus kita jaga jangan sampai peristiwa ini menjadi preseden buruk bagi sinjai,”ujar Alumni Fakultas Sospol Unhas ini.
Sebelumnya lembaga survey CRC merilis hasil quick count yang menempatkan pasangan dengan tagline ‘sehati’ meraih suara terbanyak di Sinjai.

Baca Juga :   Bupati Torut dan Kadis Pariwisata Buka Toraja Matahon

Pos terkait