Relawan Golkar: Origenes Wonggor Layak Jabat Ketua DPR Papua Barat

MANOKWARI—Dukungan kepada Origenes Wonggor sebagai ketua definitif DPR Papua Barat (DPRPB) masa jabatan 2019-2024 disampaikan oleh relawan Golkar di Manokwari, Papua Barat.

Sosok Wonggor dinilai memiliki kemampuan untuk memimpin lembaga politik itu dalam 5 tahun ke depan.

“Dia (Origenes Wonggor, red) suara terbanyak di Partai Golkar, juga kader dan pengurus partai. Jadi jangan ada yang mau alasan-alasan, kami akan bertemu dengan ketua umum DPP Golkar Pak Airlangga beberapa hari ke depan,” ujar Koordinator Relawan Origenes Wonggor, Edison Baransano, Rabu (2/10/2019).

Kata Edison, kaderisasi Origenes di partai berlambang pohon beringin itu jelas. Origenes juga dinilai berpengalaman dalam hal pendekatan dengan masyarakat terutama masyarakat adat.

“Siapa ganggu Origenes akan berurusan dengan kami. Origenes Ketua DPR Papua Barat. Kami ini relawan Golkar asli,” katanya.

Baca Juga :   Kemenpar Gelar Rakor Percepatan KEK Kepulauan Selayar

Diketahui, Origenes Wonggor terpilih sebagai anggota DPR Papua Barat periode 2019-2024 dari Partai Golkar daerah pemilihan satu (Kabupaten Manokwari, Manokwari Selatan, dan Pegunungan Arfak). Saat ini, Origenes dipercayakan sebagai ketua sementara DPR Papua Barat didampingi wakilnya Zeth Kadakolo dari partai Nasdem.

Ketua DPD Golkar Provinsi Papua Barat, Rudi Timisela belum mau memberikan keterangan ihwal pengajuan nama ketua DPR Papua Barat.

“Untuk ketua DPR Papua Barat off the record dulu,” singkat Rudi saat dikonfirmasi. (ALF)

Pos terkait