PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk Kantor Cabang Manokwari Salurkan 350 Paket  Sembako Kepada 5 Gereja

MANOKWARI, Kabartimur.com- Dalam rangka meningkatkan silaturahmi dan keakraban pada momentum Perayaan Natal Tahun 2021, PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk Kantor Cabang Manokwari menyalurkan 350 paket  sembako kepada lima gereja di Manokwari.
Paket sembako Tersebut langsung diserahkan oleh pimpinan BNI Cabang Manokwari , Hendro Widiarto kepada masing-masing  perwakilan gereja.
Adapun 5 gereja yang menerima bantuan paket sembako tersebut yakni Gereja GKI Eklesia Aipiri, Gereja Bukit Moria Inggandi Pasir Putih, Gereja Rehobot Reremi, Gereja Bahtera Marini, dan  Gereja Sion Maripi.
Bantuan paket sembako yang diserahkan merupakan program Natal BNI Manokwari Tahun 2021 dengan tema  “Program Melompat Lebih Tinggi Meraih Kedamaian.
Pihaknya berharap, bantuan paket sembako yang diserahkan dapat  meringankan kebutuhan jemaat gereja yang mendapatkan bantuan sembako tersebut. (Red/Lisna)
Baca Juga :   Kementrian PUPR Setujui Enam Usulan Program Prioritas Pembangunan di Manokwari

Pos terkait