Ivonella: Kejar Ketertinggalan KIA, Pegaf Harus Jemput Bola

Pegaf– Kepala Seksi Pengolahan dan Penyajian Data Kependudukan, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Papua Barat, Ivonella menyarankan, untuk mengejar ketertinggalan KIA, Disdukcapil Pegaf harus “menjemput bola” dengan turun langsung mencetak KIA di 10 distrik.

“Kalau masyarakat tidak datang urus di kantor dinas, Disdukcapil perlu turun langsung ke 10 distrik,” minta Ivonella.

Ditempat yang sama, Kepala Dinas Disdukcapil dan KB Kabupaten Pegaf, Ruben Mandacan, mengatakan pihaknya saat ini mempersiapkan hal-hal yang dibutuhkan dalam perekaman KIA di daerah ini.

Ia mengakui bahwa pihaknya sampai saat ini belum mempunyai blangko KIA. Selain itu peralatan dan server yang dibutuhkan untuk perekaman KIA juga rusak. Namun pihaknya berkomitmen untuk bekerja keras untuk menyukseskan program pemerintah pusat ini.

“Bupati telah menyatakan dukungannya, untuk itu kami akan bekerja keras untuk sukseskan program ini,” pungkasnya.(R/red)

Baca Juga :   Pemkab Pegaf Dukung Program KIA, Yosias Himbau Warga Segera Daftar Anaknya

Pos terkait