Dorong Kewirausahaan di Manokwari PT Papua Muda Inspiratif Gelar Temu Bulanan

MANOKWARI- Dalam rangka menginspirasi dan mendorong kewirausahaan anak muda papua, PT Papua Muda Inspiratif (PMI) yang diketuai oleh Billy Mambrasar dan juga adalah  staf khusus milenial presiden melakukan temu bulanan di Manokwari Jln Bandung Jumat (30/10).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh beberapa komunitas dan  pengusaha yang sudah tergabung dalam PMI yakni komunitas Kopi Manokwari, Sabun Sirbeh, Sagu Papua, Ferdy Bakery dan Es Buah Mangga Rasa Nenas.

Kegiatan tersebut dilakukan guna mendorong wirausaha bagi anak-anak muda Papua yang ingin menyalurkan bakat dan potensi yang dimilikinya sehingga bisa bernilai ekonomi.

Papua muda Inspiratif beranggotakan anak anak muda asli Papua yang tersebar  diseluruh negara di 5 benua di dunia.

Koordinator  PMI Wilayah lll Domberay, Manokwari, Simon Tabuni mengatakan bahwa kegiatan papua muda inspiratif adalah wadah untuk anak muda papua yang mempunyai  potensi jiwa kreatifitas namun belum memiliki wadah sehingga dengan adanya PMI bisa mereka bisa bergabung untuk mengembangkan kreatifitas bakatnya.

Baca Juga :   Rayakan Hut Infanteri dan Tiga Tahun berdirinya Kodam, TNI gelar berbagai atraksi

Menurut Simon bahwa di manokwari banyak anak muda papua yang punya produk usaha namun belum ada wadah untuk mengembangkan bisnisnya sehingga pihaknya mendorong hal itu terutama dari segi marketing.

“Setiap bulan kita melakukan “Temu Bulanan” dimana para komunitas dan pengusaha bisa berkumpul untuk bisa saling bertukar pendapat maupun masukan dan saran dalam menggeluti dunia usahanya dengan setiap proses yang dilaluinya sehingga ada upaya optimisme dalam memajukan usaha terutama bagi pengusaha yang baru mulai merintis dunia usahanya”kata Simon.

Simon menambahkan bahwa PMI tersebut merupakan komunitas yang memberikan modal gerakan papua muda inspiratif dalam bentuk PT dan yayasan dimana PT mendorong dengan pemberian modal bagi yang ingin mengembangkan maupun memulai usahanya dengan persyaratan yang tidak menyulitkan dibandingkan dengan perkreditan lainnya sementara yayasan  jalan dengan memberikan pelatihan kepada anggota PMI.

Baca Juga :   Rakerda dan Rapimda Papua Barat Partai Golkar Papua Barat, ini Harapan Pj Gubernur!

Selain itu Simon mengaku bahwa pemda dan pemprov melalui dinas terkait telah mendorong dan memberikan bantuan kepada PMI baik melalui pelatihan maupun  dana bagi anggota binaan yang tergabung dalam PMI.

Pihaknya berharap agar kedepannya semua pengusaha yang ada bisa memiliki ijin usaha sendiri  dan bagaimana hasil produk usahanya bisa dipajang di toko-toko dalam kota Manokwari bahkan pemasarannya keluar Manokwari dan Papua dan PMI selalu terbuka bagi pengusaha yang jngin bergabung. (R)

Pos terkait