Siap Menangkan BERIMAN, Demokrat Wondama : Imburi Sosok Pemimpin yang Takut Akan Tuhan

WASIOR – Partai Demokrat menjadi salah satu partai pengusung Pasangan Bernadus Imburi-Zeth Marani (BERIMAN) dalam Pilkada Kabupaten Teluk Wondama tahun 2020.

Sekretaris DPC Partai Demokrat Teluk Wondama Boris Dike mengemukakan, figur Bernadus Imburi sebagai sosok pemimpin yang sederhana dan merakyat menjadi salah satu pertimbangan utama partainya menjatuhkan pilihan kepada Pasangan BERIMAN.

Selain itu sebagai bupati petahana, Demokrat menilai, Imburi layak diberi kesempatan memimpin Wondama untuk periode kedua karena telah membuktikan hasil kerja selama 4 tahun 8 bulan memimpin kabupaten berjuluk Tanah Peradaban Orang Papua itu.

“Kenapa Demokrat mendukung BERIMAN karena Bapak Imburi sosok yang sederhana dan merakyat. Bapak Zeth Marani pernah jadi wakil bupati jadi keduanya sudah berpengalaman sekali. Dan yang terpenting, Bapak Imburi adalah figur pemimpin yang takut akan Tuhan, “kata Boris dalam kampanye terbatas di kelurahan Wasior, baru-baru ini.

Baca Juga :   Diterjunkan Nasdem ke Dapil I untuk DPRPB, Patrix : Bismillah, Gas!

Dalam pandangan Demokrat, empat pasang calon yang maju dalam Pilkada 2020 adalah putera terbaik Wondama.

Namun demikian mengingat masa jabatan bupati dan wakil bupati hasil Pilkada 2020 hanya sampai 2024 – jika tidak ada perubahan aturan – maka menurut Boris, pilihan paling ideal adalah memberikan kesempatan bagi petahana untuk melanjutkan agenda pembangunan yang telah dijalankan dan dirancang selama ini.

“Periode besok itu hanya 3 tahun saja sampai 2024 sehingga saya harapkan masyarakat Wondama memilih dengan cerdas. Kita lihat figur yang bisa menjalankan pemerintahan dengan dilandasi kejujuran.

Bapak Imburi adalah sosok yang takut akan Tuhan. Jangan mau pilih karena beras 5 kilo atau minyak goreng 5 liter,”ucap pria asal Jayapura, Papua ini.

Senada dengan Demokrat, anggota DPRD Teluk Wondama dari Partai Hanura Edi Renmaur juga menyampaikan alasan partainya melabuhkan pilihan kepada calon bupati petahana.

Baca Juga :   HUT PI ke-157 di Wondama, Klasis GKI Ingatkan Umat Kristen Waspadai Isu SARA Jelang Pemilu 2024

Menurut Renmaur, dalam periode pertama Bernadus Imburi telah berhasil membawa perubahan positif terutama dalam birokrasi pemerintahan Kabupaten Teluk Wondama.

“Sebagai mantan staf ahli bupati, saya tahu sendiri pemerintahan yang dipimpin Bapak Imburi adalah pemerintahan yang bersih. Buktinya kita bisa mendapatkan opini WTP (wajar tanpa pengecualian dari BPK) 2 tahun berturut-turut, “ ucap Renmaur. (Nday)

Pos terkait