Pilkada di Tengah Pandemi, KPU Wondama Target Partisipasi Pemilih Tembus 77 Persen

WASIOR – Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Teluk Wondama menargetkan angka partisipasi pemilih pada Pilkada 2020 bisa mencapai di atas 75 persen.

Ketua KPU Teluk Wondama Monika Elsy Sanoi berharap partisipasi pemilih dalam Pilkada tahun ini bisa melewati target nasional yang ditetapkan KPU RI yakni 77,50 persen.

Sekedar diketahui partisipasi pemilih di Teluk Wondama pada pemilu serentak Pileg dan Pilpres pada 2018 terbilang rendah yakni 47 persen.

“Jumlah DPT kita (Pilkada 2020) adalah 25.947. Mudah-mudahan kita di Kabupaten Teluk Wondama partisipasinya lebih tinggi dari target partisipasi nasional yaitu 77,50. Itu harapan besar kami dan saya kira harapan kita semua sebagai warga Kabupaten Teluk Wondama, “ kata Monika pada kegiatan Rakor Pengawasan Partisipatif yang digelar Bawaslu Teluk Wondama di kantor Bawaslu Jalan Topai Wasior, Sabtu lalu.

Baca Juga :   Kasdam Brigjen Ragainaga Apresiasi Rumah Karya TMMD di Yabore : Sesuai yang Masyarakat Minta

Untuk bisa mewujudkan target itu, Monika mengimbau masyarakat yang sudah memiliki hak pilih agar datang ke TPS pada 9 Desember untuk menyalurkan hak pilihnya. KPU juga mengharapkan peran pemangku kepentingan di wilayah masing-masing untuk ikut mencermati daftar pemilih tetap (DPT) yang telah dipublikasikan KPU.

Jika ditemukan ada nama-nama dalam DPT yang tidak memenuhi syarat sebagai pemilih atau yang sudah pindah domisili ke luar Wondama juga yang telah meninggal dunia agar dilaporkan ke petugas KPU supaya bisa dikeluarkan dari DPT.

Kata Monika, peran serta masyarakat sangat dibutuhkan untuk bisa mewujudkan Pilkada yang Jurdil dan berintegritas.

“Petugas KPU itu hanya lima orang dibantu dengan sekretaris dan staf sekretariat. Jadi kami KPU tidak mungkin mengenal semua anggota masyarakat. Tidak mungkin kalau ada yang meninggal di sana, KPU datang untuk tanya Namanya. Bapak ibu terutama kepala kampung yang paling tahu itu, “ujar Monika yang sudah dua periode menjadi komisioner KPU Teluk Wondama.

Baca Juga :   Gawat ! Dalam 2 Hari Covid19 di Wondama Bertambah 18 Kasus Baru, Kasus Aktif Jadi 34 Orang

Koordinator Devisi Pengawasan Bawaslu Teluk Wondama Epianus Rawar dalam kesempatan itu juga mengimbau seluruh stakeholders di Wondama ikut berperan aktif mendorong masyarakat yang sudah terdaftar sebagai pemilih agar datang ke TPS untuk menggunakan hak suaranya.

“Memang saat ini kita sedang dalam pandemi Covid-19 tetapi masyarakat tidak perlu kuatir datang ke TPS karena di TPS itu nanti akan diberlakukan protokol Kesehatan.

Pemilih diatur supaya tidak berdesak-desakan, jaga jarak dan dicek suhu tubuhnya sebelum masuk. Untuk yang suhu tubuhnya di atas 37,3 derajat juga disiapkan bilik khusus jadi msayarakat tidak perlu kuatir, “ kata Rawar. (Nday)

Pos terkait