MANOKWARI- Perlombaan sepeda hias mewarnai pelaksanaan car free day di Jalan Merdeka, Manokwari, Sabtu (19/10/2019). Bupati Manokwari, Demas Paulus Mandacan turut hadir sekaligus melepas perlombaan tersebut.
Pelaksanaan car free day dan lomba sepeda hias merupakan rangkaian kegiatan memperingati Hari Ulang Tahun Manokwari ke-121.
Pantauan kabartimur.com, berbagai kalangan ikut meramaikan lomba tersebut terutama pelajar tingkat SD dan SMP. Ratusan peserta sepeda hias mendapat perhatian dari masyarakat Manokwari yang menghadiri kegiatan itu.
Selain lomba sepeda hias, dalam kegiatan tersebut juga diadakan senam Zumba bersama dan tarian tradisional. Bupati dan wakilnya, Edy Budoyo bersama sejumlah pejabat pemerintahan daerah setempat tak ketinggalan ikut bersenam bersama.
Acara kian meriah dengan kehadiran band lokal dan stand up comedy yang menghibur para pengunjung. Ditambah, panitia penyelenggara menyediakan berbagai macam hadiah hiburan baik bagi pengunjung maupun peserta lomba dengan syarat bisa menjawab pertanyaan yang diberikan pihak panitia.
Sebelumnya, Ketua Panitia HUT Kabupaten Manokwari ke-121, Hendry Sembiring mengatakan persiapan pihak panitia saat ini sudah matang dan terus melakukan koordinasi dengan panitia lokal mengenai persiapan yang akan dilaksanakan di Distrik Sidey nantinya. Sebagaimana diketahui upacara peringtan HUT akan dipusatkan di Distrik Sidey.
“Saya mengajak masyarakat untuk mensyukuri Hari Jadi Kota Manokwari ke- 121 dengan ikut berpartisipasi dalam kegiatan perlombaan yang digelar. Manokwari tempat kita semua,sebagaimana para pendahulu di negeri ini menerima semua suku bangsa dan mendukung program pemerintah dalam mewujudkan Manokwari menuju nol sampah,” kata Sembiring.(lsn)