KASUS PENCURIAN DENGAN KEKERASAN YANG MENGAKIBATKAN KORBAN MENINGGAL DUNIA

Pada hari Kamis tanggal 11 Mei 2017 pukul 00.30 Wit telah terjadi kasus Pencurian dengan Kekerasan (Curas) yang mengakibatkan korban meninggal dunia di Jln. Buper Waena Distrik Heram tepatnya ditikungan dekat Gedung Pramuka.

Identitas Korban, Pelaku dan saksi :
a. Identitas korban :
DR. SUWANDI, Dosen Fakultas Ekonomi Uncen, Perumahan Dosen Buper Waena Distrik Heram

b. Identitas Pelaku : Lidik

c. Identitas saksi :
RONALD WAIMBEWER, Lakis, Kp, 18 thn, Swasta, jln pasir Suzuki Buper Waena Distrik Heram.

Kronologis kejadian :
IMG-20170511-WA0032Pada waktu dan tempat tersebut diatas saksi dengan mengunakan kendaraan roda dua dari arah expo tujuan pulang ke rumah di jln. Buper Waena sesampai di tikungan jln. Buper Waena tepatnya dekat gedung Pramuka saksi melihat pelaku sebanyak 2 (dua) dengan orang dengan menggunakan parang melakukan penganiayaan terhadap korban , karena takut saksi langsung memutar balik kendaraannya dan saksi melapor ke Pos Pol subsektor Heram.

Pada pukul 00.40 Wit saksi melapor kepada Danton Dalmas II Ipda IBRAHIM yg pada saat itu berada di depan Pos Pol subsektor Heram, setelah menerima laporan dari saksi, Danton Dalmas II Ipda Ibrahim bersama anggota Dalmas langsung menuju ke tkp, sesampainya di tkp,Danton Dalmas II Ipda Ibrahim bersama anggota dalmas langsung mengamankan tkp dan membawa korban ke rumah sakit Dian Harapan untuk mendapatkan perawatan Medis

Catatan :
Jenazah korban sementara masih di ruang UGD rumah sakit Dian Harapan menunggu keluarga korban.

Korban mengalami luka bacok pada lengan tangan kiri, kepala bagian belakang, punggung kiri dan punggung kanan dan meninggal dunia di RS Dian Harapan .

Menurut keterangan anak korban bahwa korban dari rumah dengan menggunakan SPM Honda CBR 150 Warna Hitam ke expo waena untuk membayar tagihan listrik melalui Via ATM bank Mandiri.

Setelah Pelaku melakukan penganiayaan terhadap korban , pelaku membawa lari SPM Honda CBR Warna Hitam yang di gunakan oleh Korban.

BB yg di temukan disekitar TKP adalah :
– Sebilah parang
– Helm warnah hitam

Menurut keterangan Warga Masyarakat Perumahan Dosen Uncen Buper Waena bahwa aparat kepolisian tidak pernah melakukan Patroli rutin ke Perumahan Dosen Buper Waena sehingga sering terjadi tindak kriminal