Biduan Wondama Voni Bonay Jawara Bintang Radio 2019, Pimpinan DPRD : Ini Kebanggaan Buat Daerah

WASIOR – Voni Bonay, kontestan asal Kabupaten Teluk Wondama keluar sebagai jawara Bintang Radio tahun 2019 tingkat daerah yang digelar LPP RRI Manokwari.

Perempuan yang sehari-hari menjadi tenaga honorer di bagian Umum Setda Teluk Wondama itu menjadi the best singer kategori puteri pada babak grand final yang digelar di aula RRI Manokwari, Rabu malam (11/9).

Voni menyisikan ratusan peserta lainnya sejak dari babak seleksi pertama. Kemenangan itu mengantarkan Voni untuk tampil mewakili Papua Barat pada kontes Bintang Radio tingkat nasional yang berlangsung di Malang, Jawa Timur bulan Oktober nanti.

Wakil Ketua DPRD Teluk Wondama Remran Sinadia yang ikut hadir dalam grand final Bintang Radio 2019 di Manokwari, Rabu malam mengaku bangga atas prestasi yang diukir Voni. Kemenangan Voni telah membuat harum nama Teluk Wondama.

Baca Juga :   Pelayanan ke Daerah Terisolir, Pemkab Wondama Siapkan 2 Miliar untuk Sewa Helikopter

“Ini menjadi suatu kebanggaan bagi Teluk Wondama. Karena itu sudah sepantasnya Pemda memberi dukungan yang maksimal terhadap generasi muda yang memiliki bakat seni seperti adik Voni ini, “ kata Remran melalui sambungan telepon dari Manokwari, Kamis.

Remran mendorong Dinas Pariwisata dan Kebudayaan juga instansi terkait lainnya agar lebih memberikan perhatian terhadap pengembangan minat bakat generasi muda Wondama terutama di bidang seni suara.

“Karena sejak dahulu Wondama dikenal menjadi tempat orang Papua belajar bernyanyi pertama kali. Jadi dengan begini kan kita tunjukkan bahwa memang orang Wondama itu pintar menyanyi sehingga seharusnya ajang seperti ini harus mendapat dukungan yang maksimal, “ lanjut Remran.

Dia menambahkan sesuai keputusan panitia, Kabupaten Teluk Wondama ditetapkan sebagai tuan rumah pelaksanaan Bintang Radio tahun 2020. Remran berharap Pemkab Wondama menyambut kontes itu sebagai kesempatan untuk pengembangan bakat di bidang seni suara sekaligus ajang untuk promosi daerah.

Baca Juga :   Mambor Harap RS Pratama Bantuan Kemenkes Dibangun Tahun Depan

“Tahun depan kita direncanakan jadi tuan rumah Bintang Radio. Saya pikir ini kesempatan bagus bagi Wondama karena ini merupakan ajang yang bagus untuk pembinaan talenta generasi muda kita, “ pungkas politisi Gerindra ini. (Nday)

Pos terkait