Bidang Hubungan Masyarakat (Bid Humas) Polda Sulsel Gelar Pelatihan Public Speaking dan Multimedia

Polda Sulsel, Bidang Hubungan Masyarakat (Bid Humas) Polda Sulsel menggelar pelatihan public speaking dan multimedia di Aula Anindhita Lantai III Mapolda Sulsel, Senin (13/11/17).

Pelatihan ini dibuka langsung Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol Dicky Sondani dihadapan para Kapolsek, Kasat Binmas, Kasubbag Humas dan Bhabinkamtibmas jajaran Polda Sulsel.

IMG-20171113-WA0004

Dalam arahannya Kabid Humas menuturkan pentingnya pelatihan ini terutama public speaking kepada para Kapolsek untuk meningkatkan kemampuan berbicara di depan umum.

“Kapolsek harus mampu memberikan keterangan maupun pendapat terkait peristiwa yang terjadi dilapangan,” ucap Kombes Pol Dicky Sondani.

Public speaking dirasa penting sebagai bekal anggota kepolisian utamanya kepada para Kapolsek agar bisa memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat dan bisa mendekatkan sosok polisi kepada masyarakatnya.

Disamping itu pelatihan ini digelar dalam rangka menghadapi Pilkada serentak pada 2018, diharapkan dengan pelatihan ini para peserta dapat berkomunikasi dengan baik dengan tokoh-tokoh agama, adat, pemuda didaerahnya guna menjaga kondusifitas keamanan.

Baca Juga :   Pembangunan  Gereja Paroki Emaus Sorong Hampir Rampung

Mengenai multimedia, Kabid Humas Polda Sulsel merasa materi ini sangat penting ditengah jaman digital seperti ini, mengapa? Karena saat ini seseorang tidak bisa terlepas dari hp yang merupakan sarana tercepat mendapatkan informasi.

Diakhir arahannya Kombes Pol Dicky Sondani mengungkapkan harapannya agar para peserta dapat mengikuti pelatihan dengan baik dan serius, “Pelatihan ini secara resmi saya buka,” ucap Dicky sambil mengetuk tiga kali tanda dibukanya pelatihan.

Adapun pemateri pertama pada pelatihan ini adalah Alem Febri Sonni yang merupakan dosen Ilmu Komunikasi Fisip Universitas Hasanuddin Makassar.

Pos terkait