Wisatawan Keluhkan Aksi Preman Palang Jalan ke Negeri Diatas Awan, Paksa Pungut Rp20 Ribu Per Orang

Toraja Utara,Kabartimur–Pegunjung objek wisata Negeri Diatas Awan yang kini ramai dikunjungi warga dalam dan luar Tana Toraja, mulai dikeluhkan. Pasalnya, pengunjung mulai diganggu dengan aksi pungutan liar alias pungli yang dilakukan orang yang tidak bertanggungjawab.
Keluhan warga pun tak pelak mulai ramai diperbincangkan di medsos.
Dari akun yang bernama Whillim’s Alfa misalnya, mengungah dua rekaman video aksi warga yang melakukan pungutan kepada para pengunjung Lolai. Video yang berdurasi 1 menit dan 1,3 menit itu, mempertontonkan aksi memalukan. Kejadian itu pun telah dikomentari sebanyak 947 orang dan dibagikan sebanyak 289. Salah seorang nitizen mengomentari bahwa tindakan tersebut tidak menggambarkan sifat dan karakter orang Toraja. Aksi pungli itu diperkirakan terjadi di jalan poros menuju lokasi Lolai pada (1/12) lalu.
Aksi itu mempertontonkan warga yang sengaja memalang jalan dan memaksa pengunjung untuk membayar Rp20 ribu. Tak hanya itu, beberapa oknum preman juga dengan sengaja menyebar paku di jalan sehingga sangat mengganggu aktivitas transportasi menuju Lolai. Aksi yang sangat merugikan ini mengakibatkan menurunnya kunjungan ke lolai lantaran warga merasa tidak aman. Untuk itu warga Tana Toraja berharap aparat kepolisian dan Pemkab Toraja Utara segera turun tangan mengatasi masalah tersebut sebelum berdampak lebih buruk terhadap kunjungan wisatawan ke Lolai dan pariwisata Tana Toraja secara umum. (ad/tts)

Baca Juga :   Beredar Foto Menyusui Dalam Sel, Kapolres: Tersangka Tidak Melaporkan Kalau Mau Menyusui Bayinya

Pos terkait