Quick Count JSI: SBY-AMM Unggul di Sinjai

Sinjai Utara,kabartimur– Lembaga survei Jaringan Suara Indonesia (JSI) merilis quick count  atau hitung cepat untuk pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sinjai, Rabu (27/06/2018). Data yang masuk di JSI sebanyak 95,6 persen dengan mengambil sampel 239 TPS dari 540 TPS di Sinjai.

Hasilnya, pasangan nomor urut 2, H. Sabirin Yahya-A. Mahyanto Massarappi (bersama) unggul dengan perolehan suara 38,16 persen. Disusul pasangan nomor urut 3, Takyuddin Masse-Mizar Roem (takbir) dengan perolehan suara 31,91 persen. Sementara pasangan nomor urut , A. Seto Gadhista Asapa-Hj. A. Kartini (sehati) meraih 29,94 persen suara.

“Kami optimis menang. Real count yang dilakukan tim kami juga berkisar pada angka perolehan suara seperti yang dirilis oleh JSI,” kata orang dekat A. Mahyanto, Lukmansyah Majid.

Kendati sudah ada rilis yang dikeluarkan lembaga survei JSI, hasil akhir tentunya tetap melalui penetapan di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sinjai.

Baca Juga :   Wabup Indubri: Olahraga Penting Untuk Bentuk Disiplin diri

Pos terkait