Progres penyerapan Anggaran Tahun 2023 Kabupaten Haltim Saat Ini Sudah Capai 60 persen

HALTIM,Kabartimur.Com – Pembayaran Tunjangan Tambahan Penghasilan (TTP) triwulan II dan Gaji Honorer daerah Kabupaten Halmahera timur saat ini dilakukan proses dan akan dilakukan pembayaran.

“TTP masih dilakukan verifikasi lebih lanjut, baik itu Absen pegawai dan laporan kinerja untuk dilakukan pembayaran,” ujar Kepala BPKAD Haltim Joko Loleno Ridwan, Selasa (10/10/2023).

Bacaan Lainnya

Dirinya menyampaikan untuk angaran yang akan dibayarkan baik itu TTP maupun Honorer kurang lebih Rp 2 miliar. “Anggaran yang kita suda siapkan untuk dilakukan pembayaran itu kurang lebih Rp 2 Miliar,” tuturnya.

Joko menambahkan Untuk progres penyerapan anggaran di setiap SKPD hingga saat ini sudah mencapai 60 persen.

“Seluruh SKPD rata-rata sudah melakukan proses uang muka, sehingga sebagian paket sudah mulai jalan,” tandasnya.

Baca Juga :   Dua Tim Putri Papua Barat Lolos ke Partai Final Sirnas Voli Pantai 2023

“Sudah pasti ada yang tidak selesai paket-paket yang ada pada tahun ini. Akan tetapi diharapkan tidak terlalu banyak paket yang tidak selesai,” harapnya.
(Red/Ruslan)

Pos terkait