PJS Bupati Manokwari Melantik Secara Resmi Panitia Lokal Pesparawi Ke XIII Papua Barat

MANOKWARI — Penjabat Sementara (PJS) Bupati Manokwari Roberth Rumbekwan secara resmi melantik panitia Lokal Pesta Paduan Suara Gerejawi ( Pesparawi) ke XIII Setanah Papua wilayah Papua Barat Kabupaten Manokwari di gedung Wanita Manokwari jalan Percetakan Nasional  pada Sabtu 7/11/2020

Pelantikan ini  dihadiri oleh Ketua umum Lembaga Pengembangan Pesparawi Daerah (LPPD)  Papua Barat,  Nathaniel Mandacan, Kapolres Manokwari, Kepala Kantor Agama Kementrian Agama RIU Kab Manokwari dan sejumlah pengurus dan Pimpinan LPPD lainnya.

Dalam kesempatan tersebut Ketua panitia  Lokal Pesparawi Ke XIII Wilayah papua Barat Manokwari Ibu Irma  Purnamasari yang dibacakan oleh Ketua I Alberth Simatupang  mengatakan bahwa pelaksanaan lomba Pesparawi ke XIII Wilayah Provinsi papua barat akan dilaksanakan pada tanngal 18 sd 21 Februari 2021 yang rencananya akan berlokasi di Aula UNIPA Kab Manokwari  dan akan memperlombakan 8 kategori Paduan suara.

Baca Juga :   Bupati Harap Kodam XVIII Kasuari Bersama Pemkab Manokwari Akselerasi Pembangunan di Manokwari

“Kami mohon dukunganh semua pihak agar Pesparawi ke XIII Tingkat Provinsi Papua Barat ini bisa berjalan Sukses, terutama kepada Pemda Mnokwari agar didukung penuh khususnya dalam hal anggaran mengingat waktu yang sudah  semakin mepet” Ujar Alberth Simatupang.

Sementara itu Pjs Bupati Manokwari dalam arahannya mengingatkan kepada seluruh Panitia agar bekerja dengan benar dan professional, serta menghindari adanya  anggapan miring yang  berkembang .

“Harapan saya agar seluruh panitia serius dan mampu bekerja dengan baik dan menjaga sinergitas dengan seluruh stakeholder antara Provinsi Papua Barat dan Kab Manokwari agar terlasana dengan baik dan sesuai dengan yang diharapkan” Tutur Roberth Rumbekwan.

Ketua Umum LPPD Provinsi Papua Barat Nathaniel Mandacan mengatakan bahwa pelaksanaan secara terpisah Pesparawi ke XIII Setanah Papua Wilayah papua barat ini merupakan upaya LPPD untuk tetap mempertahankan juara umum Pesparawi yang telah diraih pada Pesparawi Nasional sebelumnya.(*/Htp)

Pos terkait