Penyaluran Dana Bosda Haltim Mengalami Keterlambatan

HALTIM,Kabartimur.Com-Penyaluran dana Bantuan Operasional Sekolah Daerah (Bosda) di Kabupaten Halmahera Timur (Haltim) Provinsi Maluku Utara (Malut),mengalami keterlambatan.

Plt Kadis Pendidikan Haltim, Jamal Esa mengatakan, keterlambatan penyaluran dana Bosda pada triwulan pertama atau tahap I dan II karena adanya perubahan pajak, sehingga dilakukan penyesuaian aturan pada semua sekolah, dari jenjang TK, SD dan SMP.

“Belum disalurkan dana Bosda tersebut karena adanya perubahan pajak dari 10 persen ke 11 persen,” ungkap Jamal, Rabu (21/09/2022) di ruangan kerjanya.

Untuk proses penyusunan administrasi penyaluran Bosda saat ini telah disiapkan untuk diserahkan ke keuangan.

“Saat ini tim Bosda telah melakukan perubahan administrasi sudah mencapai 99 persen, tinggal diberikan ke keuangan untuk diproses lebih lanjut,” ungkapnya

Sebelumnya, kata Jamal, sudah ada 18 sekolah yang memasukkan laporan, hanya saja adanya perubahan pajak, sehingga penyalurannya terlambat.

Baca Juga :   Pemda Manokwari Bakal Wujudkan Mall Pelayanan Publik di Tempat Startegis

“Apabila penyaluran Bosda tahap I dan II sudah selesai dilaksanakan, maka penyaluran Bosda berikutnya tergantung dari setiap sekolah yang memasukkan laporan,” pungkasnya.
(Red/Ruslan)

Pos terkait