Konvoi Tertib Berlalu Lintas Sambut HUT Polantas ke-67 di Wondama

WASIOR – Satuan Lalu Lintas Polres Teluk Wondama, Selasa (21/9) menggelar konvoi tertib berlalu lintas untuk menyambut hari ulang tahun Polisi Lalu Lintas (Polantas) ke-67 tahun 2022.

Konvoi tertib berlalu lintas dilakukan untuk mengimbau masyarakat agar selalu patuh dan taat terhadap aturan berlalu lintas sehingga diharapkan bisa tercipta budaya tertib berlalu lintas di Kabupaten Teluk Wondama.

Selain jajaran  Satlantas dan personel dari satuan lainnya, konvoi tertib berlalu lintas juga melibatkan komunitas ojek di kota Wasior.

Rombongan konvii  dilepas oleh Kapolres Teluk Wondama AKBP Yohanes Agustiandaru di halaman Mapolres di Isui.

“Kegiatan ini untuk mengimbau dan mengingatkan masyarakat terkait pentingnya tertib berlalu lintas. Semua kita harus taat akan peraturan berlalu lintas, “kata Ndaru, sapan akrab Kapolres Teluk Wondama.

Ndaru mengatakan kesadaran masyarakat Teluk Wondama dalam hal tertib berlalu lintas sejauh ini masih rendah. Banyak pengendara motor yang tidak memakai helm juga  tidak mengindahkan rambu-rambu lalu lintas.

Baca Juga :   Bupati Imburi Kukuhkan 45 Anggota Paskibra Teluk Wondama

Termasuk para tukang ojek di Wondama yang sering kali tidak menyediakan helm bagi penumpang. Belum lagi kebiasaan berkendara dalam kondisi mabuk.

“Banyak terjadi kecelakaan lalu lintas karena pengemudi banyak dalam pengaruh minuman beralkohol atau miras. Jadi kita mengimbau agar jangan berkendara dalam keadaan mabuk. Termasuk untuk tukang ojek, helm bagi penumpang harus disiapkan, “pesan perwira menengah kelahiran 1981 itu.

Konvoi tertib berlalu lintas mengambil start dari Mapolres Teluk Wondama dan selanjutnya menyusuri jalan utama kota Wasior hingga ke Taman Masasoya Topai Wasior dan kemudian kembali lagi ke Mapolres di Isui.

Sepanjang jalan yang dilewati imbauan untuk tertib berlalu lintas terus dikumandangkan melalui pengeras suara.

Ditemui usai konvoi, Kasat Lantas Polres Teluk Wondama Inspektur Polisi Satu Hanny Salamena mengharapkan kepatuhan terhadap aturan berlalu lintas bisa menjadi gaya hidup bahkan budaya bagi masyarakat Teluk Wondama.

Baca Juga :   PSU di TPS Rado Lancar, Jokowi Unggul Mutlak Atas Prabowo

Dengan begitu maka selain menciptakan kenyamanan dan keamanan di jalan raya, angka kecelakaan lalu lintas yang bisa berujung pada hilangnya nyawa manusia juga dapat ditekan menjadi sekecil mungkin.

“Dan harapan kami ojek bisa menjadi teladan dalam tertib berlalu lintas, “ujar Salamena.

Tema hari jadi Polantas ke-67 adalah ‘Polantas Polri yang Presisi Pulih dan Bangkit Bersama Menuju Indonesia Maju’,.

Salamena juga berharap tema tersebut  memberi motivasi bagi segenap anggota Satlantas sehingga bisa memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat Teluk Wondama.

“Dengan tema ini, semoga kami dari Satuan Lalu Lintas bisa mengaplikasikan itu di tengah masyarakat sehingga kami bisa semakin dicintai oleh masyarakat, “ ucap bekas anggota Reskrim Polres Manokwari itu. (Nday)

Pos terkait