Kominfo Pusat Akan Pasang Internet Desa Secara Bertahap di Manokwari

MANOKWARI- Secara bertahap Kementrian Dinas Persandian Komunikasi Dan Informatika akan memasang Internet Desa yang dimulai dari Tingkat SMP,SD yang ada Dikabupaten Manokwari.

Sebelumnya pada tahun 2018 lalu proyek pembangunan Kabel Serat Optik Palapa Ring yang digagas oleh Kementrian Komunikasi Dan Informatika menargetkan setidaknya 560 Kabupaten Kota sudah harus terhubung dengan Broadband pada tahun 2018.

Kepala Dinas Persandian Komunikasi Dan Informatika Kabupaten Manokwari, Bondan mengatakan sesuai petunjuk dari Kominfo Pusat bahwa Internet Desa, kususnya bagi Sekolah-Sekolah yang ada dikampung mulai dari tingkat SMP dan SD akan dibangun oleh Kementrian Kominfo Pusat secara bertahap dan bergilir.

DikatakanBondan bhawa program internet desa ini tidak di ajukan kedalam APBD pemkab manokwari, melainkan melalui APBN pusat, dan ini menjadi berita gembira bagi daerah yang memiliki APBD yang tidak terlalu besar.

Baca Juga :   Pantau Situasi Keamanan, Panglima TNI Bersama Kapolri Kunjungi Manokwari

Untuk target pemasangan Internet Desa Dikabupaten Manokwari, Bondan mengatakan akan berjalan dalam tahun 2020 ini, namun secara bertahap. Karena untuk Palapa Ring Timur sendiri belum selesai, terutama daerah ke Bintuni maupun Pegaf karena masih terdapat kabel serat optik palapa ring yang tercabut karena kondisi jalan yang hancur akibat hujan.

Melalui Internet Desa Bondan berharap tidak ada lagi kesenjangan internet di manokwari, agar bisa dinikmati oleh masyarakat secara luas.(QZ)

Pos terkait