Manokwari, kabartimur.com- Puncak Perayaaan HUT Flobamora Papua Barat ke -8 Tahun, dilakukan degan ibadah syukur dan pemberian piala penghargaan bagi para juara turnamen Futsal Flobamora yang diselenggarakan beberapa waktu lalu dan merupakan rangkaian kegiatan dalam memperingati HUT Flobamora di Manokwari.
Ibadah syukur dilaksanakan di Aula Badan Penunjang Mutu Pendidikan Papua Barat, LPMP Amban Gunung Meja, Sabtu (30/9/2023) yang ditandai dengan pemotongan kue tumpeng serta pemberian kain adat serta penyerahan cindramata.
Bupati Manokwari dalam sambutannya mengapresiasi kerukunan Flobamora yang sudah berpartisipasi aktif dalam prses pembangunan di tanah Papua secara khusus di Manokwari.
Buat berpesana agar dengan hadirnya kerukunan Flobamora akan menjadi wadah untuk berkumpul untuk saling mengisi, dan suku Flobamora dapat bersatu dengan suku-suku nusantara yang ada untuk membangun Manokwari.
Bupat juga mengajak seluruh warga flobamora untuk hidup dalam kebersamaan dan saling membantu.
“Pemerintah daerah berterimah kasih kepada warga flobamora yang telah berpartisipasi aktif dalam proses pembangunan di kabupaten Manokwari. Mari kita bangun Manokwari bersama dan saling menjaga agar terhindar dari ancaman yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan dan masyarakat hidup rukun aman dan tentram” Harap bupati.
Pada kesempatan yang sama ketua Flobamora Papua Barat, Clinton Tallo dalam penyampaianya mengajak warga Flobamora untu selalu bersatu dan bergandengan tangan dan berharap agar kebersamaan terus dipupuk untuk menata masa depan di tanah rantau terlebih khusus dalam memberikan kontribusi bagi pembangunan di daerah ini.(Red/*)