DPRD Mansel Sahkan APBD Perubahan Sebelum Lengser

MANSEL- DPRD Manokwari Selatan periode 2014-2019 akhirnya menetapkan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan sebelum lengser dari jabatannya. Penetapan keputusan tersebut dilakukan melalui rapat paripurna pengambilan keputusan APBD Perubahan 2019 yang digelar, Selasa (30/10/2019).

Proses pembahasan berjalan lancar. Lima fraksi yang ada DPRD tersebut menyatakan sikap persetujuannya terhadap rancangan tersebut untuk ditetapkan sebagai peraturan daerah meskipun ada beberapa catatan untuk pemerintah setempat.

Wakil Ketua DPRD Manokwari Selatan, Yohanis Bieth menyerahkan dokumen perubahan anggaran tahun 2019 kepada Bupati Manokwari Selatan, Markus Waran. Yahonis berharap pemerintah dapat menjalankan program dan kegiatan sesuai dengan anggaran yang telah ditetapkan demi kesejahteraan masyarakat Manokwari Selatan.

Usai menyerahkan dokumen APBD Perubahan, legislator yang tak lagi menjabat untuk periode mendatang saling berpamitan baik sesama anggota dewan maupun pejabat pemerintah.

Baca Juga :   Tak Kunjung Diambil Pemilik, Polisi Akan Derek Kendaraan ke Rumahnya

Bupati Manokwari Selatan, Markus Waran mengucapkan terima kasih atas kerja keras para anggota dewan yang telah mensahkan APBD Perubahan 2019. Dia mengatakan akan menjalankan dan melaksanakan peraturan daerah tentang perubahan anggaran daerah ini sesuai dengan yang sudah dibahas bersama.

“Saya ucapkan rasa terima kasih atas kepercayaan dan dukungan yang diberikan kepada pihak pemerintah dalam rangka melaksanakan pelayanan kepada masyarakat. Semoga apa yang kita bahas ini dapat bermanfaat bagi masyarakat Manokwari Selatan,” kata Markus.

Untuk anggota dewan yang tak duduk lagi periode mendatang, kata Markus, diharapkan untuk tetap bersama-sama bertangungjawab membangun Manokwari Selatan lebih baik kedepannya. Diketahui, pelantikan legislator baru akan digelar pada November, mendatang.

“Meskipun kedepannya kita tidak lagi duduk bersama untuk membahas rencana pembangunan di daerah ini, namun kta harus tetap bersinergi untuk membangun daerah ini sesuai dengan talenta yang kita miliki,” ucap Markus.(DN)

Pos terkait