Yayasan Anak Papua Handal Bekali Pelaku UMKM Manokwari Optimasi Media Sosial dan Digital Branding

Manokwari, kabartimur.com – Yayasan Anak Papua Handal menggelar Pelatihan Optimasi Media Sosial dan Digital Branding bagi pelaku usaha dan generasi muda di Manokwari, Senin (29/12/2025).

Kegiatan yang berlangsung di Billy Jaya Hotel mulai pukul 16.00 WIT tersebut diikuti puluhan peserta. Pelatihan ini bertujuan meningkatkan literasi digital serta kemampuan peserta dalam memanfaatkan media sosial secara kreatif dan produktif, khususnya untuk membangun personal branding dan digital branding dalam pengembangan usaha.

Salah satu narasumber, Miftahul Jannah Mamonto, memaparkan strategi pengelolaan media sosial, teknik pembuatan konten yang menarik, serta cara mengoptimalkan berbagai platform digital sebagai sarana promosi produk, terutama bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Ia menjelaskan, berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), sekitar 90 persen pelaku usaha di Indonesia berasal dari sektor UMKM, sehingga penguasaan media digital menjadi faktor penting dalam meningkatkan daya saing dan jangkauan pasar.

Baca Juga :   Buka Konferensi ke ll NU Wilayah PB, Wagub Ajak Manfaatkan Teknologi Secara Bijak dan Cerdas  

Selama kegiatan berlangsung, peserta tampak antusias mengikuti setiap sesi pelatihan. Selain menyimak pemaparan materi, peserta juga aktif berdiskusi dan berbagi pengalaman terkait praktik penggunaan media sosial yang efektif untuk menunjang usaha. Pelatihan berjalan tertib dan lancar hingga selesai. (Red/*)

Pos terkait