Usung Caleg Perpaduan Senior dan Anak Muda, Gerindra Target Menangkan Pileg 2024 di Wondama

WASIOR – Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) memasang target memenangkan Pemilu legislatif tahun 2024 di Kabupaten Teluk Wondama.

Komposisi bakal calon legislatif yang diisi para tokoh senior dan anak muda yang diklaim memiliki kualitas dan pengaruh di masyarakat menjadi modal kuat untuk meraih suara terbanyak pada pemilu serentak tahun depan.

Keyakinan itu diungkapkan DPC Partai Gerindra Kabupaten Teluk Wondama usai pengajuan bakal calon anggota DPRD dinyatakan memenuhi syarat dan diterima oleh KPU Teluk Wondama, Minggu malam (14/5/2023).

Gerindra mengajukan 20 bacaleg untuk tiga daerah pemilihan di Kabupaten Teluk Wondama dengan keterwakilan perempuan mencapai 30 persen.

“Untuk caleg yang kami usung, agak bervariasi karena ada juga pernah maju pada periode lalu dan kader-kader muda tapi mereka punya kemampuan dan kami anggap potensial untuk meraup massa, ” kata Wakil Ketua DPC Partai Gerindra Teluk Wondama Remran Sinadia.

Baca Juga :   Upacara HUT RI di Wasior Hikmat, Bupati Ingin Upaya Nyata Wujudkan SDM Wondama yang Unggul

“Itu sebabnya kami untuk target, kami mencanangkan harus memenangkan Pileg 2024, “lanjut Remran.

Tidak saja di level legislatif, DPC Gerindra Teluk Wondama yang dinakhodai Bupati Hendrik Mambor juga membidik kemenangan pada Pilpres dan Pilkada 2024.

“Kami juga harus memenangkan Pilpres dan harus memenangkan Pilkada. Jadi ada tugas berat bagi kami untuk mewujudkan hal itu. Kami perlu kerja keras dan kebersaamaan dan tentu didukung dengan doa, “lanjut Ketua Komisi C DPRD Teluk Wondama itu.

Pengajuan bacaleg Partai Gerindra ke KPU Teluk Wondama harus dilakukan dua kali karena pada penyerahan awal di hari Sabtu (13/5), KPU menyatakan masih ada berkas yang belum lengkap.

Berkas bacaleg partai nomor urut 2 itu baru dinyatakan lengkap dan diterima pada hari terakhir masa pengajuan tepatnya pada Minggu malam (14/5).

Baca Juga :   Gerak Jalan Indah Sambut Hari Masuknya Injil ke Papua di Wasior

“Setelah melakukan pemeriksaan dan penelitian, dokumen bacaleg dari Partai Gerindra dinyatakan lengkap dan dapat diterima, “ucap Ketua KPU Teluk Wondama Monika Elsy Sanoi. (Nday)

Pos terkait