Sambut HUT ke-18, DPC Gerindra Wondama Gelar Bakti Sosial Belanja Bersama di Pasar Rakyat, Bagikan Makanan Sehat dan Kunjungan Warga

WASIOR, Kabartimur.com – Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Teluk Wondama, Papua Barat,  Rabu (28/1/2026) melaksanakan bakti sosial dalam rangka menyambut Hari Jadi Partai Gerindra ke-18.

Bakti Sosial dilakukan dengan berbelanja bersama di Pasar Rakyat Sobey, Distrik Teluk Duairi. Kemudian pemberian paket makanan sehat bagi warga yang sedang menjalani pengobatan khusus dari Puskesmas Sobey.

Serta kunjungan warga di bebeberapa kampung/desa di Distrik Teluk Duairi.

Bakti Sosial yang mengusung slogan Kompak, Bergerak, Berdampak, dipimpin Ketua DPC Partai Gerindra yang  merupakan mantan Bupati Teluk Wondama Hendrik Mambor.

Kegiatan itu juga melibatkan anggota DPR Kabupaten (DPRK) Teluk Wondama dari Fraksi Gerindra yakni Sara Silambi, Matius Patongloan dan Diki Darmawan.

Para pengurus dan kader Gerindra Teluk Wondama mengawali bakti sosial dengan berkunjung ke Pasar Rakyat Sobey.

Baca Juga :   Yulianus Torey, Anggota DPRD Wondama Tutup Usia

Mereka membeli beragam barang jualan para pedagang seperti sayur-sayuran, ikan, daging, pinang juga aneka hasil kebun lainnya yang dijual Mama-mama Papua.

Aksi ini merupakan upaya menggerakkan perekonomian masyarakat serta mendukung keberadaan Pasar Rakyat Sobey agar terus beroperasi sebagai bagian dari ekosistem perekonomian di Teluk Wondama.

“Kami pilih Sobey untuk melakukan pelayanan dari Gerindra kepada masyarakat. Mudah-mudahan sedikit hal yang kami lakukan di hari ini berdampak pada bapak dan mama dorang di kampung Sobey Ini, “kata Hendrik Mambor.

Kedatangan para kader Gerindra untuk berbelanja bersama mendapatkan apresiasi positif dari para pedagang Pasar Sobey.

Para pedagang pun menitipkan pesan agar Pasar Sobey bisa mendapatkan perhatian dari pemerintah baik Pemerintah Kabupaten, Provinsi maupun Pusat berupa pembangunan sarana serta fasilitas penunjang yang dibutuhkan.

“Pasar ini belum lengkap. Jadi kami mohon bapak dorang bisa menyampaikan ke pemerintah tingkat atas untuk bisa menyikapi kebutuhan kami di pasar Sobey ini, “ujar Yotam Aronggear, perwakilan pedagang Pasar Rakyat Sobey.

Baca Juga :   Pembangunan Situs Aitumeiri Dimulai, Bupati Mambor Ajak Semua Pihak Ikut Berkontribusi

Makanan Sehat dan Kunjungan Warga

Setelah dari pasar dilanjutkan dengan pemberian bantuan paket makanan sehat kepada warga yang sedang menjalani pendampingan medis dari Puskesmas Sobey.

Aksi ini diinisiasi oleh Kesira (Kesehatan Indonesia Raya) yang merupakan organisasi sayap Partai Gerindra. Kegiatan ini diawali dengan kunjungan ke gedung Puskesmas Sobey untuk bertemu dengan para petugas medis.

Selanjutnya dengan didampingi Kepala Puskesmas Sobey Susana Mofu, rombongan DPC Partai Gerindra menyambangi satu persatu rumah para pasien untuk memberikan paket makanan sehat.

“Ini sebagai bentuk dukungan supaya mereka tetap semangat menjalani pengobatan sampai benar-benar sembuh. Karena tidak cukup hanya minum obat, mereka juga perlu makanan yang sehat supaya bisa cepat sembuh, “kata dr.Aldyf Rorong selaku Ketua Kesira Teluk Wondama.

Aksi itu juga dirangkai dengan kegiatan kunjungan warga dengan mendatangi langsung sejumlah rumah masyarakat di Kampung Sobey, Sobey Indah, Warayaru dan Kampung Persiapan Marwa untuk melihat kondisi kehidupan masyarakat.

Baca Juga :   Truk Pengangkut Batu Merah Gilas Pengendara Motor di Poros Enrekang Tana Toraja

“Ini kegiatan bakti sosial kita dalam menyambut HUT Partai Gerindra ke-18 sebagai bentuk keperdulian partai kepada masyarakat. Walaupun hanya seperti ini saja tetapi harapannya bisa berdampak, “ujar Hendrik Mambor. (Nday)

 

 

Pos terkait