Manoa Auri Jadi Kepala Distrik Wondiboi, Wabup Alex Marani : Saudara Bukan Sekedar Pejabat Tetapi Pelayan Masyarakat

WASIOR, Kabartimur.com – Wakil Bupati Teluk Wondama, Papua Barat Anthonius Alex Marani, Rabu (2/7/2025) melaksanakan pengantaran tugas Kepala Distrik (Camat) Wondiboi yang baru yang kini dijabat Manoa Auri.

Pada kesempatan itu, Wakil Bupati berpesan kepada Kepala Distrik Wondiboi yang baru agar memastikan pelayanan masyarakat berjalan dengan baik.

Dia mengingatkan, sebagai pemimpin, kepala distrik harus melayani masyarakat dengan tulus, dengan pikiran yang terbuka serta semangat pelayanan yang tinggi.

“Saudara bukan sekedar pejabat tapi pelayan masyarakat. Jadilah pemimpin yang murah hati namun tegas yang menjaga dan mengayomi serta menjadi jembatan harapan bagi rakyat Wondiboi,” kata Alex Marani.

Wakil Bupati juga minta kepala distrik yang baru membangun hubungan baik dengan semua kepala kampung/kepala desa di Distrik Wondoboi. Termasuk para pemangku kepentingan lainnya di tingkat distrik.

Baca Juga :   Demo KPU Wondama, Massa Tuntut Pelantikan Pasangan Mambor-Andi Dilakukan Bulan Ini

“Kalau bisa setiap tiga bulan lakukan pertemuan lintas sektor dengan semua forum komunikasi pimpinan tingkat distrik seperti Kapolsek atau Babinkantimbas, Babinsa, Kepala Puskesmas, Kepala Sekolah juga PPL (penyuluh pertanian) sehingga kepala distrik bisa tahu semua informasi, “pesan Alex yang 12 tahun menjabat Kepala Distrik Wasior.

Manoa Auri selaku Kepala Distrik Wondiboi yang baru menggantikan Philipus Benion Ariks memohon dukungan dari para kepala kampung serta masyarakat Distrik Wondiboi agar bisa menjalankan tugas dengan baik.

“Saya mohon dukungan dari bapak ibu semua. Empat kepala kampung dan satu kepala kampung pemekaran, kita hilangkan perbedaan-perbedaan yang pernah ada, mari kita bersatu. Mari kita bersinergi bersama membangun Distrik Wondiboi menjadi lebih baik lagi,” kata Manoa dalam sambutan perdananya.

Manoa menyatakan komitmennya untuk menjadikan kantor distrik sebagai rumah bersama bagi semua elemen masyarakat di wilayah setempat.

Baca Juga :   Polsek Amban Tahap Satu Berkas Pembakaran Rumah di Amban

“Kita akan jadikan kantor distrik ini rumah besar untuk semua masyarakat Wondiboi untuk kita semua menyampaikan semua hal, “ujar mantan Kepala Bidang Kebudayaan pada Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Teluk Wondama ini.

Sebagai informasi, Bupati Teluk Wondama Elysa Auri baru-baru ini merombak jabatan kepala distrik dengan melantik 10 kepala distrik yang baru dari total 13 distrik di Kabupaten Teluk Wondama.

Bupati Auri juga mengganti Lurah Wasior dengan pejabat yang baru. (Nday)

 

Pos terkait