Mambor Harap Penatua dan Syamas Hadirkan Keteduhan Rohani bagi Umat

WASIOR – Bupati Teluk Wondama, Papua Barat Hendrik Mambor mengharapkan para Penatua dan Syamas yang merupakan pelayan rohani Kristen tampil sebagai pembawa perubahan melalui karya pelayanan yang berwibawa.

Juga pelayanan yang mampu menjawab permasalahan umat serta menghadirkan keteduhan dan kedamaian rohani bagi umat yang dilayani.

Harapan itu disampaikan Mambor melalui sambutan tertulis yang dibacakan Wakil Bupati Andarias Kayukatuy pada pembukaan Temu Raya Majelis Jemaat se Klasis GKI (Gereja Kristen Injili) Wondama.

Temu Raya dipusatkan di gedung gereja GKI Jemaat Baitesda Manggurai Wasior, Selasa, 6 Juni 2023.

“Pemda juga memiliki harapan besar yang turut diletakkan dan digumuli di atas pundak para Majelis Jemaat terkait agenda besar yang dihadapi saat ini yaitu pembangunan (situs rohani) Aitumeiri dan persiapan sidang sinode GKI di Tanah Papua pada 2027, “kata Mambor.

Baca Juga :   Bentuk Pramuka Berprestasi, Kwarcab 3305 Teluk Wondama Gelar Lomba Tingkat Pramuka Penggalang

Temu Raya Majelis Jemaat se Klasis GKI Wondama diharapkan menjadi sarana untuk semakin memantapkan peran dan kontribusi para Penatua dan Syamas dalam memberikan bimbingan rohani kepada warga gereja.

“Oleh karena itu Temu Raya Majelis Jemaat ini kiranya dapat bermanfaat bagi seluruh majelis jemaat GKI Wondama untuk membantu meningkatkan pelayanan di Klasis GKI Wondama, “pesan Mambor.

Ketua Panitia Pendeta Lusiana Nasadit menjelaskan Temu Raya Majelis Jemaat diikuti 898 peserta yang terdiri dari para Penatua dan Syamas utusan dari seluruh jemaat se Klasis GKI Wondama yang mencakup enam lingkungan.

Agenda utama dari kegiatan yang berlangsung selama tiga hari itu yakni sosialisasi dan penjabaran hasil amandemen tata gereja dan peraturan GKI di Tanah Papua hasil Sidang Sinode ke-18 di Kabupaten Waropen, Provinsi Papua pada 2022 lalu.

Baca Juga :   Registrasi Puskesmas di Teluk Wondama Terganjal Status Lahan Kawasan Konservasi

“Ini suatu kebanggaan dan sukacita tetapi juga sejarah baru bagi Klasis GKI Wondama karena hari ini seluruh Penatua dan Syamas se Klasis GKI Wondama dikumpulkan dalam kegiatan temu raya ini, “ujar Pendeta Lusiana.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Anggota Badan Pekerja Sinode GKI di Tanah Papua Wilayah XII Pendeta Rosalie Wamafma, Ketua Klasis GKI Wondama Pendeta Antipas Paririe juga Plt Sekda Teluk Wondama Palino Phiter Lambe. (Nday)

 

Pos terkait