Bupati Resmikan 6 Gedung Pelayanan RSUD Manokwari

MANOKWARI, Kabartimur.com- Guna menunjang pelayanan di RSUD Manokwari pemkab Manokwari Meresmikan 6 Gedung sekaligus penyerahan 3 Unit kendaraan Dinas  RSUD Manokwari yang ditandai dengan penandatanganan Prasasti  dan peninjauan lokasi gedung di RSUD Manokwari yang dipusatkan di gedung Workshop RSUD Manokwari, rabu (17/3/2022).

Direktur RSUD Manokwari Dr. Alwan Rimosan dalam laporannya menyebut bahwa  6  gedung dan 3 unit Randis bersumber dari dana DAK tahun 2019 2020 dan 2021.

Adapun 6 gedung yang diresmikan yakni Gedung Workshop, Gedung instalasi gizi, Gedung medical check up, Gedung CSSD, dan  Gedung laundry pemulasaraan jenazah.

Bupati Manokwari dalam sambutannya menyampaikan bahwa peresmian 6 gedung baru dan juga penyerahan 3 unit kendaraan RSUD Manokwari merupakan upaya nyata pemkab manokwa dalam meningkatkan pelayanan kesehatan yang terbaik kepada masyarakat kabupaten Manokwari.

Selain itu juga dengan adanya gedung baru ini sangat membantu masyarakat agar dapat terlayani dari berbagai kebutuhan yang menyangkut pelayanan kesehatan bagi masyarakat.

Baca Juga :   Datu Luwu Ke-40 Sematkan Pin ke Kapolres Luwu Utara

Diharapkan kebenaran gedung baru ini dapat menjadi salah satu simbol kemajuan kesehatan seiring dengan perkembangan pembangunan di kabupaten Manokwari.

Pelayanan kepada masyarakat perlu kita tingkatkan mengingat kabupaten ini memiliki wilayah yang cukup luas dan jangkauan pelayanan yang cukup jauh untuk itu dengan memperhatikan kondisi dan potensi yang ada, pemkab terus berupaya agar jangkauan pelayanan kepada masyarakat menjadi lebih singkat dan cepat.

Disamping itu juga keberadaan gedung Bru ini diharapkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat dapat lebih ditingkatkan.

Kepada pelaku pelayanan kesehatan , tingkatkan kinerja dan profesionalitas kita berikan  pelayanan prima bagi masyarakat Karena itu adalah abdi dan pelayan kepada masyarakat.

Saya optimis pelayanan kesehatan ini akan lebih cepat maju dan berkembang serta dapat mensejajarkan diri dengan rumah sakit lain yang lebih maju.

Baca Juga :   2020, Papua Barat Dapat Alokasi Dana BOS Sebesar 275,89 Miliar

Pemerintah daerah secara bertahap akan terus berupaya semaksimal mungkin merealisasikan berbagai program dan kegiatan prioritas yang menyentuh langsung masyarakat, sebagaimana tertuang dalam visi dan misi pemkab Manokwari yang menekankan kepada peningkatan kualitas pelayanan pendidikan dan kesehatan, peningkatan ekonomi kerakyatan, penyelenggaraan pemerintahan yang baik efisien dan akuntabel serta peningkatan juga pengembangan infrastruktur dan sosial ekonomi masyarakat serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Bupati berharap petugas kesehatan beserta masyarakat dapat menjaga dan memelihara keberadaan gedung baru ini dengan baik dan bertanggung jawab.

Bupati menekankan bahwa Penggunaan Randis ini melekat dengan tugas, dan kendaraan difungsikan sesuai dengan aturan dan ketika turun dari jabatan kendaraan itu ditinggalkan  bukan untuk dibawah pulang (Red).

Pos terkait