Berjalan Kaki, Kajati PB Sidak Kajari Manokwari

Manokwari–Dengan berjalan kaki, Kepala Kejaksaan Tinggi Papua Barat, Yusuf SH, MH, didampingi awak media lakukan kunjungan mendadak ke kantor Kejaksaan Negeri Manokwari yang berjarak sekitar 100 meter dari kantornya, Kamis (16/07/20).

Setibanya di Kantor Kejaksaan Negeri Manokwari, Kajati langsung meninjau beberapa fasilitas seperti pos penjagaan security, Mobil Penyuluhan Hukum Keliling, Mobil Tahanan dan barang bukti Mobil terbakar yang ada di parkiran. Selanjutnya Kajati mendatangi ruangan para kepala seksi dan beberapa ruangan fasilitas milik Kejari Manokwari.

“Saya dapat informasi salah satu pengacara di Manokwari yang mengkritik Pimpinan Kejaksaan Negeri Manokwari karena memutasi Kaur keuangan yang merupakan orang asli Papua,” Kata Yusuf, SH, MH.

Yusuf minta permsalahan tersebut segera Kejari Manokwari.

“Orang luar yang mengamati kinerja kalian, makanya saya putuskan ke sini melihat apa benar bendahara yang dimutasikan atau bagaimana, apalagi dia di asumsikan orang asli Papua. Hal ini berarti bertentangan dengan kebijakan saya yangbterus mendorong Orang Papua bisa memimpin di negerinya Sendiri, ” tegas Yusuf.

Baca Juga :   Bupati Manokwari Tekankan Kedisiplinan Pegawai , Mulai dari Waktu Berkantor, Cara Berpakaian dan Penggunaan Anggaran

Setelah mendapat kepastian bahwa jabatan Kaur keuangan masih tetap melekat pada yang bersangkutan sembari diberikan tugas perbantuan mengawal tahanan, Kejati kemudian menegaskan agar yang bersangkutan jangan lagi diberikan beban ganda.

“Kalau begitu dipulihkan saja, dia tetap Kaur Keuangan, tugas perbantuan diberikan kepada orang lain untuk mengawal tahanan,” kata Yusuf, SH saat memimpin pertemuan singkat dengan para Kepala Seksi dan staf pegawai di Kejaksaan Negeri Manokwari. (Adlu).

Pos terkait