60 Pelaku UMKM Wondama Terima Bantuan Stimulus Modal Usaha dari Dinas Koperasi dan UMKM Papua Barat

WASIOR, Kabartimur.com – Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Papua Barat, Kamis (20/11),  menyalurkan bantuan dana stimulus modal usaha bagi pelaku usaha mikro kecil dan menengah di Kabupaten Teluk Wondama.

Bantuan diberikan kepada 60 pelaku UMKM di Teluk Wondama dengan nilai bantuan sebesar Rp7,5 juta rupiah untuk masing-masing UMKM.

Kepala Dinas Perindagkop dan UMKM Kabupaten Teluk Wondama Ekbertson Karubuy mewakili Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Papua Barat minta para pelaku UMKM memanfaatkan dengan baik bantuan tersebut untuk mengembangkan usaha.

“Mari kita lihat dari berkat yang kecil ini bagaimana agar bisa menjadi berkat yang besar. Kita harus rubah mindset kita supaya bisa menjadi pengusaha. Kita harus bisa menjadi cina hitam, “kata Karubuy.

Ekber juga mengajak para pelaku UMKM menangkap peluang usaha yang terbuka dengan semakin banyaknya wisatawan yang masuk ke Teluk Wondama baik wisatawan lokal maupun mancanegara.

Baca Juga :   Mambor Minta Dinas Pendidikan Topang Sekolah Hadapi Asesmen Nasional Berbasis Komputer

“Saya berharap bapak dan ibu bisa menangkap peluang usaha pariwisata yang sekarang terbuka di Kabupaten Teluk Wondama. Waktu satu abad (Perayaan Satu Abad Peradaban Orang Papua pada 25 Oktober 2025) banyak orang yang datang, “kata Ekber.

“Di Roon itu kapal pesiar masuk terus jadi banyak turis yang datang. Ini harus ditangkap (sebagai peluang usaha), “imbuh dia.

Kepala Seksi Penyuluhan Tata Laksana dan Keanggotaan Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Papua Barat Demi Sostenes Ulo menjelaskan, bantuan dana stimulus UMKM pada tahun ini diberikan kepada 415 UMKM di seluruh wilayah Papua Barat. Termasuk 60 UMKM di Kabupaten Teluk Wondama.

Stimulus modal usaha diberikan untuk mendorong pelaku UMKM khususnya dari kalangan Orang Asli Papua (OAP) agar bisa terus eksis untuk menopang perekonomian keluarga dan daerah.

Baca Juga :   325 Pemuda Supiori Tiba Wasior untuk Ziarah ke Situs Batu Peradaban, 300 Lagi di Trip Kedua

“Harapan Bapak Gubernur Papua Barat (Dominggus Mandacan) bahwa dengan adanya bantuan modal usaha ini, biarpun sedikit tapi pelaku UMKM bisa manfaatkan untuk belanja kebutuhan UMKM sehingga pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Teluk Wondama semakin bertumbuh dan maju, “kata Ulo. (Nday)

 

 

Pos terkait