RPJMD Pemda Mansel Tahap Pertama Lampaui Target Pemenuhan Energi Ke Masyarakat

MANOKWARI SELATAN- kepemimpinan Pasangan Bupati dan wakil Bupati Manokwari Selatan, Markus- Wempi pada periode pertama sudah melampaui target pemenuhan energi kepada masyarakat Manokwari Selatan.

Saat mengawali pemerintahan di kabupaten Manokwari Selatan Pasangan Mawar menargetkan pemenuhan energi ke Masyarakat sebesar 48 persen, namun ditahun terakhir masa kepemimpinannya di periode pertama pemenuhan energi bagi Masyarakat Manokwari Selatan sudah berada diatas 70 persen.

Ditemui di ruang kerjanya beberapa waktu lalu, kepala dinas lingkungan hidup kabupaten Manokwari Selatan Muhammad Amir menyampaikan bahwa program pemenuhan energi sendiri pada dasarnya sudah mulai di lakukan sejak masa kepemimpinan karateker. Namun pemenuhan energi ini semakin ditingkatkan dimasa kepemimpinan Bupati Devenitif.

” Termasuk layanan 24 jam untuk wilayah Ransiki dan Oransbari dicanangkan oleh Pak Bupati Markus Waran dan Wempi Welly Rengkung, layanan 24 jam ini saat itu dilauncing dihari ulang tahun Manokwari Selatan sebagai kadoh ulang tahun untuk masyarakat” katanya.

Baca Juga :   Dirgahayu Papua Barat Ke-23, Tim 315 Mengaku Kecewa

Adapun wilayah yang diklaim sudah kurang lebih 100 persen terpenuhi oleh layanan listrik adalah wilayah Oransbari, Ransiki, Nenei dan Tahota. Disampaikan bahwa untuk mencapai 100 persen penuh agak sulit mengingat sepanjang tahun selalu ada pembangunan rumah baru.

” Jadi, secara kasar kita hitung, Mansel yang sejak awal pemekaran bisa dikatakan belum sampai 10 persen terpenuhi sudah meningkat menjadi 70 persen, angka ini melampaui target kita di rencana pembangunan jangka menengah yang sebelumnya kita targetkan 48 persen wilayah terjangkau jaringan listrik” Tandasnya.

Pos terkait