Mendapatkan Efesiensi Anggaran, DAK Fisik Tahun 2025 Pemda Haltim Dihapus

HALTIM, Kabartimur.com – Dana Alokasi Khusus (DAK) fisik tahun 2025 yang diperuntukkan untuk Kabupaten Halmahera Timur (Haltim) dipangkas habis.

Anggaran yang bersumber dari APBN tersebut mendapat efesiensi ataupun refokusing dari pemerintah pusat, sehingga DAK fisik Pemda Haltim juga mendapat imbas dari efesiensi Anggaran.

Sekertaris Daerah Ricky CH Ricfat saat dikonfirmasi mengatakan semua DAK fisik dihapus oleh pemerintah pusat.

“Ada beberapa OPD yang mendapatkan DAK fisik, namun sudah dihapus semuanya, karena adanya efesiensi dari pemerintah pusat,” ujarnya.

Yang ada saat ini kata Ricky, hany DAK non fisik diantaranya, Tunjangan Tamsil, Tunjangan profesi guru, dan bantuan operasional kesehatan.

“Jadi Pemda Halmahera Timur hanya mendapatkan DAK non Fisik, sementara DAK fisik dihapus,” pungkasnya.(*).

Penulis: Aples

Baca Juga :   Ubaid-Anjas Sebut Berkas Pendaftaran Rampung di KPU Halmahera Timur

Pos terkait