Kriston Batawi Nyatakan Sikap Siap Menangkan Ubaid Anjas di Desa Buli Asal dan Wayafli

HALTIM, Kabartimur.com – Warga masyarakat Desa Buli Asal dan Desa Wayafli Kecamatan Maba ,menyatakan sikap dan berkomitmen menitipkan amanah kepada Paslon Nomor Urut dua Ubaid-Anjas sebagai Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Timur periode 2024-2029.

Demikian disampaikan Anggota DPRD Hamahera Timur yang juga putera asli Desa Buli Asal Kriston Batawi, pada saat berorasi politik, Rabu (23/10/2024).

Bacaan Lainnya

“Kalau kita sudah bersepakat menitipkan amanah di hari ini maka pada tanggal 27 November kita semua harus mencoblos nomor urut dua Uabid-Anjas,” ajak Kriston.

Menurut Kriston, sebelum-sebelumnya Desa Buli Asal dan Desa Wayafli belum memiliki Anggota DPRD Halmahera Timur, tapi hari ini yang berdiri dan berbicara didepan merupakan perwakilan dua Desa ini.

Baca Juga :   Pulau Mansinam Akan Ditata Sebagai Pusat Destinasi Wisata Religi

“Itu artinya kalau Ubaid-Anjas terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati maka sudah tentu kepentingan aspirasi warga Buli Asal dan Wayafli saya jamin akan dipenuhi,” tuturnya.

Lanjut Kriston, Partai Garuda mengusung Paslon Ubaid-Anjas dan tidak salah menentukan pilihan untuk bergabung bersama Partai Koalisi yang lain.

“Ubaid-Anjas adalah pilihan yang tepat untuk memimpin Halmahera Timur. Jadi di tempat ini saya mengajak kepada seluruh warga Buli Asal dan Wayafli untuk bersama-sama menentukan pilihan kepada pasangan Ubaid-Anjas,” ujarnya.

Penulis : Ruslan Haurisa

Pos terkait