MANOKWARI—Guna mengoptimalkan tugas pelayanan SAR di wilayah Manokwari, Kantor SAR Manokwari dengan BMKG Stasiun Rendani, jalin kerja sama.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Manokwari, George Leo Mercy Randang mengatakan, kerja sama tersebut merupakan tindak lanjut kerja sama yang sebelumnya telah terjalin antara BMKG Pusat dan Basarnas.
“Kerja sama ini tentang pemberian informasi data cuaca untuk membantu Basarnas dalam misi pencarian dan pertolongan. Kami telah bertemu dan berkoordinasi dengan kepala BMKG Stasiun Rendani, Selasa (6/8/2019),” Jelas Mercy melalui keterangan tertulis yang diterima, Rabu (7/8/2019).
Mercy berharap dengan terjalinnya hubungan kerja sama yang baik, tugas dan fungsi Basarnas ke depan semakin terbantu dan dapat meningkatkan pelayanan jasa SAR kepada masyarakat berkat kecepatan dan ketepatan informasi data cuaca dari BMKG.
Terpisah, Kepala BMKG Stasiun Rendani, Denny Puttiray dikonfirmasi mengakui, kerja sama antara BMKG dengan Kansar Manokwari sudah terjalin dengan baik. Hanya saja perlu ditingkatkan dengan perjanjian kerja sama secara tertulis (PKS).
“Karena dari hasil audit Departemen Perhubunga Bidang Meteorologi Penerbangan, harus ada perjanjian kerja sama secara tertulis. Untuk menindaklanjuti temuan tersebut kami telah melakukan penyusunan draft PKS,” kata Denny.(R/red)