Kaesang Pangarep Dukung Penuh Purwanto Jadi Bakal Calon Wakil Bupati Manokwari

MANOKWARI, kabartimur.com- Ketua DPP PSI, Kaesang Pangarep mendukung penuh ketua DPW PSI Papua Barat, Purwanto untuk maju mencalonkan diri sebagai bakal calon wakil bupati Manokwari pada pilkada 2024 yang akan dihelat 27 November mendatang.

Hal tersebut dibuktikan setelah dikeluarkannya surat tugas nomor 042/Tugas/Desk-Pilkada 2024 untuk melaksanakan konsolidasi Pilkada 2024 dengan DPW dan DPD PSI di daerah pemilihan.

Bacaan Lainnya

Sekertaris DPW PSI Papua Barat, Donal Edison Baransano menekankan bahwa sesuai arahan dari DPP pada Prinsipnya PSI mengutamakan kader untuk dicalonkan dan Purwanto telah diusulkan ke DPP dan telah mendapatkan surat rekomendasi tersebut.

Baca Juga :   Paslon BERBUDI Jalani Pemeriksaan Kesehatan di RSUD Provinsi

Selain itu pihaknya akan melakukan koordinasi dengan beberapa partai lainnya yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM).

Pihaknya berharap partai KIM tetap solid sampai ke daerah dalam menghadapi Pilkada 2024 mendatang.

Terpisah, salah satu Partai pengusung KIM dari Partai GARUDA, Harton Tapilatu menyampaikan bahwa pihaknya mendukung penuh Purwanto sebagai bacalon Wakil Bupati Manokwari pada Pilkada 2024 dan siapa pun bakal calon Bupati yang akan meminangnya pihaknya tetap akan solid dalam memenangkan pasangan tersebut.(Red/*)

Pos terkait