HUT ke-5, Perindo Tegaskan Komitmen Kawal Pemerintahan Menuju Wondama Sejahtera

WASIOR – Pengurus dan kader Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Kabupaten Teluk Wondama berkomitmen untuk terus memberikan kontribusi positif demi kemajuan daerah dan kesejahteraan masyarakat Wondama.

Dengan tiga kursi di DPRD, Perindo siap menjadi mitra yang akan mengawal secara konstruktif setiap kebijakan maupun program kerja yang dijalankan Pemkab Teluk Wondama.

Hal itu disampaikan Ketua DPD Perindo Teluk Wondama Novie Marani pada peringatan ulang tahun ke-5 Perindo di sekretariat partai di Sepui, Wasior, Selasa malam.

“Bersama teman-teman parpol lain kami terus mengawal pemerintahan di Wondama baik yang sudah mau selesai ini juga ke depan di 2020 kami berharap kepada para senior dan Parpol lain untuk bergandengan tangan mewujudkan Wondama yang maju dan sejahtera sesuai arah partai kami bahwa Perindo untuk Indonesia sejahtera dan Wondama sejahtera, “ ucap Novi.

Baca Juga :   Tantangan untuk Kadin Pendidikan Baru Wondama Yonatan Sembiring : Tingkatkan Mutu Guru dan Sekolah serta Jangan ABS

Meski merupakan partai baru, Perindo mampu menunjukkan capaian yang terbilang istimewa di Wondama. Partai nomor urut 9 ini menjadi peraih suara terbanyak ketiga dalam Pileg 2019 sehingga berhasil menempatkan 3 wakilnya di parlemen Wondama. Perindo juga berhak menduduki kursi wakil pimpinan DPRD Wondama periode 2019/2024.

“Kami berterima kasih kepada masyarakat Wondama atas kepercayaan kepada Perindo sehingga akhirnya kami bisa memperoleh tiga kursi sama seperti Golkar dan PDIP, “ ujar Novi.

Wakil Bupati Teluk Wondama Paulus Indubri menyanjung prestasi Partai Perindo. Tiga kursi DPRD memberi bukti partai besutan pengusaha nasional Hary Tanoesoedibjo itu telah mendapat tempat di hati rakyat Wondama kendati usianya masih belia.

“Perindo sudah membuktikan eksistensinya dengan mendapat tiga kursi itu menunjukkan mesin partai bekerja dengan baik sekali. Ini juga menunjukkan konsitensi yang luar biasa,

Baca Juga :   BPS Apresiasi Pertumbuhan IPM Teluk Wondama

“ ujar Indubri saat memberi sambutan.
Indubri berharap di usia yang ke-5 Perindo semakin matang dan dewasa sehingga mampu memberikan kontribusi yang maksimal untuk kemajuan Wondama.

“Kami berharap kemitraan dengan Pemda terus dibina dan ditingkatkan untuk bisa berkontribusi bagi masyarakat di daerah ini. Saya percaya Perindo tetap eksis ke depan seperti partai-partai lain yang sudah lebih dulu ada, “ ujar orang nomor dua Wondama.

Meski sederhana HUT Perindo ke-5 terasa istimewa karena menghadirkan sejumlah bakal calon bupati maupun wakil bupati yang bakal maju dalam Pilkada Teluk Wondama tahun 2020.

Mereka adalah Paulus Indubri yang juga wakil bupati petahana, Elysa Auri, Andi Kayukatuy dan Jack Ayamiseba. Ke-4 nama ini sudah resmi mendaftarkan diri ke beberapa partai termasuk Perindo. (Nday)

Pos terkait