Bupati Haltim Menutup Pesparawi ke IV Tahun 2024 dan Serahkan Piala Bergilir

HALTIM,Kabartimur.Com – Bupati Kabupaten Halmahera Timur Drs.Ubaid Yakub MPA Menutup kegiatan Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) ke IV tingkat Provinsi Maluku Utara Tahun 2024 bertempat di Gereja Sentral Buli,Kamis (27/06/2024).

Bupati Haltim dalam sambutanya, mengucapkan terimakasih kepada peserta lomba Pesparawi yang telah mengikuti perlombaan ini dengan baik, apa bila ada terdapat ketidak kepuasan atau tidak berkenang di hati, mohon dimaafkan, dan tinggalkan di buli, dan kembali ke daerah masing-masing dengan membawa kesan yang baik -baik saja harap bupati.

Bacaan Lainnya
Baca Juga :   Kakanwil Kemenag Papua Barat Berikan Apresiasi atas Penampilan Paduan Suara Anak Kabupaten Raja Ampat

Bupati mengharapkan kepada semua peserta bahkan tamu lainnya semoga selama berada di Haltim mendapat kesan yang baik, ” keberhasilan Pesparawi ini adalah keberhasilan kita semu, ini sesuai dengan tema ” Aku Hendak Memuji Tuhan Pada Segala Waktu” artinya umat manusia selalu memuji memuji tuhan setiap waktu,” ungkap.

Peserta lomba 12 katagori, tentu ada yang berhasil dan belum berhasil, yang berhasil lebih di tingkatkan lagi, dan yan belum berhasil jangan berhenti di situ saja, karena itu keberhasilan yang tertunda,”ucapnya.

Bupati juga mengatakan bahwa Haltim selalu siap apabila diberikan tanggung jawab sebagai tuan rumah dalam ajang apapun di tahun-tahun yang akan datang, dan selamat kepada peserta yang berhasil dan akan mengikuti Pesparawi Nasional mewakili Maluku Utara pada tahun 2025 di Manokwari Papua,”tutur

Baca Juga :   Bupati Manokwari Meresmikan Pembangunan Pasar Wosi Sementara

Dalam kesempatan itu, bupati juga memberikan bingkisan kepada 8 kabupaten kota yang ikut dalam Pesparawi sebagai dana pembinaan masing-masing sebesar Rp.15 juta, ini sebagai bingkisan dari masyarakat Halmahera Timur, sebagai ucapan terima kasih, semoga kita dapat bertemu pada ajang Pesparawi ke V yang akan datang.

Lanjutnya,Bupati Haltim menyerahkan Piala Bergilir kepada Sekda Halut sebagai juara umum lomba Pesparawi ke IV tingkat Provinsi Maluku Utara tahun 2024.

Hadir dalam acara penutupan Pesparawi ke IV Provinsi Maluku Utara yakni Sekda Halut Drs. EJ. Papilaya Mtp, Kementrian agama provinsi Maluku Utara yang di wakili oleh Hans Uber tongo-tongo, Kapolres Haltim yang di Wakili oleh Kabag OPS Dorni Djini SH. Mth, kapolsek maba Iptu Eky Latumahina, Koramil Maba, dan Kadis serta OPD lingkup kabupaten Halmahera Timur.

Baca Juga :   Intervensi Cegah Stunting di Kecamatan Sabbang Digelar Ditiap Desa

Penulis:Ruslan Haurisa

Pos terkait